SULAWESI (Kontroversinews.com) – Christina calon Paskibraka asal Sulbar gagal diberangkatkan ke istana karena hasil tes PCR yang dilakukan positif.
Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) buka suara soal calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) asal Sulawesi Barat (Sulbar) gagal berangkat mengikuti Diklat Paskibraka Nasional di Jakarta.
“Penggantian capasnas putri dari Sulawesi Barat atas nama Christina kepada Anggie Fricilia Tamuntuan dilakukan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Sulawesi Barat dengan pertimbangan hasil Swab PCR tes Kristina positif Covid,” kata Deputi Pengembangan Pemuda Kemenpora, Asrorun Niam Sholeh, Jumat (30/7).
Ia menyampaikan bukan hanya Christina yang gagal ikut Diklat Paskibraka Nasional di Jakarta. Calon Paskibraka lainnya dari Sulbar, Arya Maulana, juga gagal berangkat ke Jakarta karena positif Covid-19.
Asrorun mengatakan Dinas Pemuda dan Olahraga Sulbar memanggil dua calon Paskibraka cadangan. Keduanya menjalani tes PCR dan dinyatakan negatif Covid-19 pada Senin (26/7).