Nelayan Pangandaran yang Terseret Arus Telah Ditemukan Tim SAR

- Pewarta

Jumat, 12 Maret 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pangandaran (Kontroversinews.com) – Tim Search and Rescue (SAR) Gabungan menemukan korban bernama Sugandi (40), nelayan pencari mata lembu yang terseret arus Perairan Badeto Blok Raja Mantri Pantai Barat Pangandaran, Kecamatan Pangandaran, Rabu 10 Maret 2021 sekitar pukul 15.18 WIB.

Kepala Kantor SAR Bandung, Deden Ridwansah menyebutkan satu tim rescuer Unit Siaga SAR Pangandaran bertolak menuju lokasi kejadian orang terseret arus pada pukul 14.30 WIB setelah sebelumnya kantor SAR Bandung menerima informasi orang terseret arus pada pukul 14.10 WIB. Berdasarkan laporan yang diterima korban bersama saksi mencari mata lembu di Perairan Badeto Blok Raja Mantri, kemudian Saksi mengambil Peralatan ke Pinggir Pantai lalu tidak lama mendengar suara teriakan korban meminta tolong, Selanjutnya korban tenggelam karena sudah tidak terlihat oleh saksi dan pada saat itu arus sedang kencang.

Pukul 14.30 WIB Tim SAR Gabungan melakukan pencarian disekitar LKP (Last Known Position) menggunakan 2 Kapal Nelayan milik SAR Baracuda dan SAR Budah Laut hingga akhirnya menemukan korban pada pukul 15.18 WIB dalam kondisi meninggal dunia di sekitar lokasi kejadian atau sekitar 2 km dari bibir Pantai Barat Pangandaran, selanjutnya korban dibawa ke RSUD Pandega, Pangandaran. Korban diketahui merupakan warga KP. Madasari RT. 33/11 Ds. Masawah Kec. Cimerak Kab. Pangandaran.

Pukul 15.35 WIB dengan telah ditemukannya korban maka dilakukan penutupan Ops SAR, selanjutnya sesuai dengan hasil debriefing, tim SAR gabungan kembali ke kesatuan masing-masing, dilansir dari Eljabar.

Adapun unsur SAR yang terlibat yaitu Unit Siaga SAR Pangandaran, Polair Polres Ciamis, Pos TNI AL Pangandaran, SAR Baracuda, Balawista, Duck Dive, SAR Budah laut dan HNSI. ***AS

 

 

Berita Terkait

Semburan Abu Vulkanik Gunung Marapi Setinggi 1 km Mengarah ke Selatan
Aktivitas Kegempaan Gunung Gede Meningkat, Masyarakat diimbau Tenang
Petugas Hotel Temukan Jasad Bayi saat Bersihkan Kamar
“Horeeee Bank Kuningan” Berbagi Bahagia Menjelang Lebaran”Buka Blokiran Tabungan Nasabah
Remaja Tunarungu  Tertembak di Mata, Keluarga Desak Polisi Usut Tuntas
Damkar Bandung Kerahkan Lima Armada Pemadam atasi Kebakaran Hana Bank
Perangkat Desa Padarek Mulai Di BAP Kejari Kuningan Terkait Dugaan Tindak Pidana Korupsi Dana Desa
KETUM KPK JABAR “Tanggapi Tajam”Oknum Pejabat Dinas Kab Bandung Sebut KPK RI Tidak akan Tembus Kab. Bandung dan KPK Jabar adalah Hama

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 09:37

Semburan Abu Vulkanik Gunung Marapi Setinggi 1 km Mengarah ke Selatan

Jumat, 4 April 2025 - 11:30

Aktivitas Kegempaan Gunung Gede Meningkat, Masyarakat diimbau Tenang

Minggu, 30 Maret 2025 - 10:36

Petugas Hotel Temukan Jasad Bayi saat Bersihkan Kamar

Jumat, 28 Maret 2025 - 10:20

“Horeeee Bank Kuningan” Berbagi Bahagia Menjelang Lebaran”Buka Blokiran Tabungan Nasabah

Selasa, 25 Maret 2025 - 08:57

Remaja Tunarungu  Tertembak di Mata, Keluarga Desak Polisi Usut Tuntas

Berita Terbaru