Kecelakaan di Duren Sawit Jumat Malam, Satu Pemotor Tewas

- Pewarta

Sabtu, 17 April 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ilustrasi kecelakaan motor.

ilustrasi kecelakaan motor.

JAKARTA (Kontroversinews.com) – Kecelakaan maut terjadi di Jalan Raya Kolonel Sugiono, Duren Sawit, Jakarta Timur pada Jumat (16/4/2021) malam. Satu pemotor tewas dalam kejadian ini.

Kanit Lakalantas Polres Metro Jakarta Timur, AKP Teguh Achrianto menjelaskan korban tewas bernama Dede Alamsyah mengalami luka pada bagian kepala.

“Korban meninggal dunia di tempat kejadian perkara (TKP). Saat ini sudah  dibawa ke kamar jenazah RS Polri Kramat Jati,” kata Teguh Achrianto di Jakarta, Sabtu (17/4/2021). Berdasarkan keterangan saksi di lokasi, Teguh menjelaskan korban melaju dari arah timur menuju barat melalui Jalan Raya Kolonel Sugiono. Diduga kurang hati-hati, korban kemudian menabrak pembatas jalan kemudian masuk ke jalur berlawanan dan menabrak kendaraan sepeda motor lainnya.

“Kendaraan yang terlibat motor Honda Beat dengan nomor polisi B 4464 SCL yang dikendarai Dede Alamsyah dan sepeda motor Yamaha Nuvo dengan nomor polisi B 3614 NFM dikendarai Didi Suhardi,” ujar Teguh.

Mengutip dari iNews, Dede tewas di lokasi kejadian, sementara Didi Suhardi selamat dan tidak mengalami luka. Kasus kecelakaan tersebut kini ditangani Tim Laka Satlantas Polres Metro Jakarta Timur.***AS

Berita Terkait

Satreskrim Polres Cirebon Kota Bekuk Dua Residivis Curanmor
Gerak Cepat Polisi Amankan Pelaku Penganiyaan di Pegambiran, Barang Bukti Diamankan
Penjualan Obat Golongan G Sembunyi di Gang Sempit, Kinerja APH Dipertanyakan
Tak Disangka dari Lingkungan Permukiman, Polisi Temukan Ribuan Pil Berbahaya Tanpa Izin Edar
Penjualan Obat Diduga Ilegal di Cikopo Kian Terbuka, Aparat Dinilai Tutup Mata
Warung Obat Ilegal Kembali Beroperasi Meski Pernah Ditutup, Diduga Kebal Hukum dan Ada Bekingan Oknum
Edarkan Obat Keras Ilegal, Dua Pria Diciduk Satresnarkoba Polres Garut
Penjualan Obat Golongan G Berkedok Bengkel Motor, Hukum Seolah Mati di Kuningan

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 10:51

Satreskrim Polres Cirebon Kota Bekuk Dua Residivis Curanmor

Jumat, 30 Januari 2026 - 00:06

Gerak Cepat Polisi Amankan Pelaku Penganiyaan di Pegambiran, Barang Bukti Diamankan

Senin, 26 Januari 2026 - 10:49

Penjualan Obat Golongan G Sembunyi di Gang Sempit, Kinerja APH Dipertanyakan

Senin, 26 Januari 2026 - 10:46

Tak Disangka dari Lingkungan Permukiman, Polisi Temukan Ribuan Pil Berbahaya Tanpa Izin Edar

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:54

Penjualan Obat Diduga Ilegal di Cikopo Kian Terbuka, Aparat Dinilai Tutup Mata

Berita Terbaru