Bom Bunuh Diri ISIS-K di Kabul, Siapakah Mereka?

oleh
oleh
ISIS-K ilustrasi. Foto/The Sun/ 

Kontroversinews.com – ISIS-K diketahui melakukan serangan bom bunuh diri di Bandara Kabul, Afganistan dan menyebabkan sedikitnya 60 orang tewas, termasuk di antaranya 13 tentara Amerika Serikat.

Serangan terjadi di luar area Bandara Internasional Hamid Karzai (HKIA) di tengah kesibukan evakuasi warga sipil dan militer asing sejak ibu kota jatuh ke tangan Taliban pertengahan Agustus.

Pentagon memastikan sedikitnya 13 tentara AS tewas. Pemerintah AS bertekad akan mengejar semua pihak yang bertanggung jawab.

ISIS-K merupakan kelompok teroris yang sudah menjadi musuh bebuyutan Taliban. ISIS-K, kelompok teroris ISIS di Khorasan menyatakan bertanggung jawab atas bom diri yang dilakukan oleh dua orang ini.

“Kami tak akan memaafkan, kami tak akan melupakan,” ujar Presiden Amerika Serikat, Joe Biden dalam keterangan pers beberapa saat setelah serangan, Kamis (26/08) waktu setempat.

Panglima Komando Sentral AS Jenderal Kenneth McKenzie menjelaskan setelah ledakan bom, seumlah orang bersenjata melakukan tembakan ke arah warga sipil dan tentara AS.

“Ancaman dari ISIS sangat nyata. Kami yakin mereka akan terus melanjutkan serangan,” ujarnya.

Juru Bicara Taliban, Suhail Shaheen, dalam sebuah pernyataan mengutuk serangan ini dan menyebutnya “terjadi di area yang keamanannya menjadi tanggung jawab pasukan AS.”

“Taliban sangat memperhatikan keselamatan dan perlindungan warganya,” kata Suhail dalam sebuat kicauan di akun Twitternya.

Ledakan besar terdengar tak lama setelah kejadian dan dirasakan oleh warga Kota Kabul, tetapi menurut seorang pejabat Taliban, Zabihullah Mujahid, ini merupakan ledakan yang dikendalikan oleh pasukan AS. ***AS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *