BKN Segera Tetapkan NIP Peserta Lolos Seleksi PPPK Guru

oleh
oleh
ilustrasi guru PPPK

JAKARTA (Kontroversinews.com) – Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) memastikan akan segera menetapkan nomor induk pegawai (NIP) bagi peserta yang telah lolos seleksi PPPK Guru ahap I.Dia mengatakan bahwa penetapan NIP tidak akan menunggu seluruh tahapan seleksi PPPK guru selesai.

Pasalnya pada seleksi PPPK guru tahun ini dilakukan sebanyak tiga kali.

“Kalau tidak ada masalah kemudian BKN akan menetapkan nomor induk PPPK bagi mereka yang sudah dinyatakan lulus tahapan pertama. Jadi kami tidak menunggu tahapan sampai selesai. Yang lulus tahapan pertama ini akan kami tetapkan nomor induk PPPKnya,” katanya dalam konferensi persnya, Jumat (8/10/2021).

Bima mengakui bahwa dalam memproses NIP tersebut akan membutuhkan waktu karena jumlah peserta yang lulus begitu banyak. Di sisi lain pemerintah daerah juga perlu mengusulkan nama-nama yang akan diberikan NIP.

“Secara administrasi juga membutuhkan waktu karena jumlahnya besar sekali. Dan pemerintah daerah yang memiliki formasi itu perlu mengusulkan ke BKN nama-nama yang akan dimintai untuk ditetapkan nomor induk PPPK gurunya,” tuturnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *