Rita Purwita Ilhamisari: 175 KK di Desa Sugihmukti Akan Terima Bantuan Listrik Gratis

- Pewarta

Kamis, 16 April 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PT. Geo Dipa Energi ( Persero) yang di wakili  HC, GA & Finance Manager Rita Purwita ilhamisari saat memberikan bantuan 5000 masker kain yang di terima Kepala desa Sugihmukti H. Ruswan Buhori

PT. Geo Dipa Energi ( Persero) yang di wakili  HC, GA & Finance Manager Rita Purwita ilhamisari saat memberikan bantuan 5000 masker kain yang di terima Kepala desa Sugihmukti H. Ruswan Buhori

PASIRJAMBU |  Kontroversinews — PT. Geodipa Energi ( Persero) menyatakan siap  memfasilitasi hadirnya jaringan lstrik seperti yang diinginkan oleh warga RW 08 Desa Sugihmukti Kabupaten Bandung.  Kesiapan tersebut diutarakan oleh HC, GA & Finance Manager Rita Purwita Ilhamisari, saat mendampingi  Ketua Tim.

Penggerak PKK Kab. Bandung Hj. Kurnia Agustina Dadang M. Naser yang melakukan monitoring Covid-19 ke perbatasan wilayah antara Kab. Bandung dan Kab. Cianjur, tepatnya di RW. 08 Ds. Sugihmukti Kec. Pasirjambu Kab. Bandung, Kamis (15/04/20).

“Terkait soal listrik, kita mau pasang bantuan listrik gratis untuk 175 kepala keluarga di wilayah itu (Desa Sugihmukti —red). Tetapi masih terkendala izin lewat tiang listrik di wilayah BKDSA (Cagar Alam),” kata Rita Purwita ilhamisari di sela kegiatan.

Pada kesempatan itu, pihak Geodipa juga menyumbang 5000 helai masker kepada warga melalui kepala desa Suguhmukti sebagai bukti Geodipa Energi peduli dalam ikut mencegah meluasnya virus corona atau Covid-19.

Suasana kunjungan kerja (Monitoring) Ketua Tim Penggerak PKK Kab. Bandung Hj. Kurnia Agustina Dadang M. Naser ke Perbatasan Wilayah antara Kab. Bandung dan Kab. Cianjur tepatnya di RW. 08 Ds. Sugihmukti Kec. Pasirjambu Kab. Bandung. Kamis (15/04/20).

Dalam kunjungannya ke Desa Sugihmukti, Ketua Tim. Penggerak PKK Hj. Kurnia Agustina Dadang M. Naser – atau biasa akrab disapa Teh Nia,  disertai oleh perwakilan BPR kertaraharja, Kepala UPT PUPR wil. Ciwidey, Petugas Kesehatan, Perwakilan Geodipa Energy, Ketua Tim Penggerak PKK kec. Pasirjambu, Ketua Tim Penggerak PKK desa Sugihmukti serta ara kader PKK Kab. Bandung. Tujuan pokok kunjungannya kali ini, kata Teh Nia, antara lain untuk melihat langsug kondisi masyarakay di tengah mewabahnya Corona.

“Alhamdulillah saya bisa bertatap muka langsung dengan warga meski kita harus tetap disiplin menegakkan sosial distancing,” ujarnya.

Diakui Teh Nia, sesuai dengan Tupoksinya, PKK berkewajiban unutk terus melakukan penyuluhan yang terkait dengan perilaku hidup bersih dan sehat, di samping juga melakukan pendataan terhadap warga. Adakah yang terpapar, dan apakah informasi sudah sampai hingga ke pelosok, dan wilayah RW mana saja yang yang harus mendapatkan sosialisasi tentang covid 19 ini.

Dalam kaitan ini, kata Teh Nia,  masyarakat dapat secara langsung memberdayakan diri. Misalnya saja ikut mengawasi terhadap bantuan pemerintah termasuk berinisiatif mengawasi penyebaran Alat Pelindung Diri (APD).

Untuk memutus matarantai meluasnya covid-19 banyak yang dilakukan oleh masyarakat. Terpenting disini masyarakat hendaknya juga disiplin dalam hal social/physical distancing,  yaitu JAGA JARAK (1-2 meter) dalam berinteraksi, memakai masker jika keluar rumah, sering cuci tangan memakai sabun, jaga asupan gizi/nutrisi yang seimbang serta beristirahat yang cukup.

Karena sebentar lagi akan tiba bulan suci ramadhan, Teh Nia berpesan semua warga muslim di Kabupaten Bandung tetap semangat menjalankannya di tengah pandemik, dan hingga hari ini menurutnya masyarakat dunia belum tahu persisnya petualangan Covid-19 akan berakhir. (Lily Setiadarma).

Berita Terkait

Ketua PGRI Kabupaten Kuningan Berikan Tanggapan Terkait Kasus Etika Moral Kepsek
Festival Seni Media 2025, Gerbang Baru dan Ruang Tumbuh Kreativitas Seni Budaya
Ruang Pameran Tetap Museum Gedung Pusaka Kanoman Diresmikan, Langkah Strategis Memajukan Ekonomi Budaya
Operasi Zebra Lodaya 2025 Resmi Dimulai, Polres Cirebon Kota Fokuskan Pencegahan Pelanggaran Lalu Lintas
Dugaan Bisnis Seragam di SMPN 1 Rancaekek, Kepala Sekolah: “Aman Tidak Ada Masalah”
Rancangan APBD 2026 Disampaikan, Pemkot Cirebon Fokus Jaga Stabilitas Fiskal
Profiling Aparatur Sipil Negara, Langkah Pemkot Cirebon Bangun Birokrasi Profesional
Gebyar MTQ Ke 1 Tingkat Desa Wanakerta Kecamatan Sindang Jaya, Dongkrak Prestasi Qori – Qoriah Lokal.

Berita Terkait

Selasa, 18 November 2025 - 14:39

Ketua PGRI Kabupaten Kuningan Berikan Tanggapan Terkait Kasus Etika Moral Kepsek

Selasa, 18 November 2025 - 13:31

Festival Seni Media 2025, Gerbang Baru dan Ruang Tumbuh Kreativitas Seni Budaya

Selasa, 18 November 2025 - 08:15

Ruang Pameran Tetap Museum Gedung Pusaka Kanoman Diresmikan, Langkah Strategis Memajukan Ekonomi Budaya

Selasa, 18 November 2025 - 08:15

Operasi Zebra Lodaya 2025 Resmi Dimulai, Polres Cirebon Kota Fokuskan Pencegahan Pelanggaran Lalu Lintas

Senin, 17 November 2025 - 20:31

Dugaan Bisnis Seragam di SMPN 1 Rancaekek, Kepala Sekolah: “Aman Tidak Ada Masalah”

Berita Terbaru