Berikut Manfaat Daun Sirih Merah, Bisa mencegah Bakteri

oleh
Daun Sirih Merah. (Foto: jurnalhitz.wartalika.id)

BANDUNG (Kontroversinews.com) – Manfaat daun sirih merah didapat berkat beragam senyawa yang terkandung. Di antaranya flavonoid, fenol, alkaloid, polifenolat, tanin, saponin, dan senyawa minyak atsiri.

Lantas, apa saja manfaat dari daun sirih merah untuk kesehatan tubuh manusia? Berikut penjelasannya, seperti telah MNC Portal rangkum.

1. Mencegah infeksi bakteri

Mencegah infeksi bakteri juga merupakan manfaat daun sirih merah lainnya. Penelitian menyebutkan fenol dan flavonoid dalam daun sirih merah memiliki sifat antibakteri, sehingga mampu menghambat perkembangan bakteri Staphylococcus yang dapat menyebabkan infeksi methicillin-resistant Staphylococcus aereus (MRSA).

2. Mempercepat penyembuhan luka

Daun sirih merah mengandung senyawa saponin. Sifat antiseptik yang dimiliki senyawa ini bermanfaat mempercepat penyembuhan luka terbuka. Selain itu, senyawa tanin di dalam daun sirih merah bisa memicu terbentuknya kolagen (protein yang memberi tekstur elastis pada kulit). Kolagen dapat membuat tepi luka untuk menyusut dan menutup dan luka bisa sembuh dengan lebih cepat.

3. Melawan radikal bebas

Kandungan flavonoid, tanin, polifenol, dan alkaloid dalam daun sirih merah memiliki sifat antioksidan yang sangat baik. Sifat antioksidan ini bermanfaat untuk melawan radikal bebas berlebih yang berpotensi menyebabkan kerusakan sel-sel dalam tubuh.

Dengan begitu, Anda akan terhindar dari risiko mengalami berbagai penyakit kronis akibat radikal bebas berlebih, seperti aterosklerosis, penyakit jantung iskemik, penyakit alzheimer, dan kanker.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *