Fasilitasnya Lengkap, Barusen Hills Manjakan Para Wisatawan

- Pewarta

Selasa, 25 Juli 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG (Kontroversinews).– Berada di area perbukitan dengan udara yang sejuk, objek wisata Barusen Hills di Kecamatan Pasirjambu, Kabupaten Bandung, menyuguhkan pemandangan alam yang indah, ditambah ada banyak wahana yang dapat memanjakan para wisatawan.

Objek wisata tersebut memang memiliki fasilitas yang lengkap dan kekinian. Selain terdapat banyak spot yang romantis, yang membuat Barusen Hills semakin menarik perhatian para pengunjung, juga tersedia berbagai macam spot hiburan dalam satu kawasan.

Bagaimana untuk anak-anak? Tentu saja Barusen Hills sangat memanjakan mereka. Di obyek wisata keluarga ini terdapat beberapa kolam renang untuk anak-anak dan dewasa, yang dilengkapi dengan ragam wahana atau biasa disebut waterboom. Airnya sangat jernih, membuat betah pengunjung berlama-lama di kolam.

Di Barusen Hills Pasirjambu juga tersedia spot untuk selfie yang berada di taman yang sudah tertata dengan rapai, atau berfoto selfie di danau Barusen Hills sambil menggunakan perahu bebek mengitari area danau dengan pemandangan yang asri.

Bukan hanya waterpark, spot selfie, dan danau saja. Masih banyak ragam wahana yang tersedia di Barusen Hills, seperti area camping, play ground dan spot gathering. Ditambah lagi area parkir yang luas, toilet, mushola, gazebo dan rumah makan, tak heran bila Barusen Hills saat ini masuk unggulan destinasi wisata Bandung selatan.

Sedangkan tiket masuknya Rp30.000 per orang untuk hari-hari biasa, dan Rp35.000 per orang untuk hari libur, dengan jam operasional setiap hari buka mulai pukul 08.00 hingga 17.00 WIB.

Berita Terkait

Sinergi Antardaerah, Pemkot Cirebon Dorong Efisiensi Distribusi Melalui Program Gapura Pangan
Pemkot Cirebon Ajak Masyarakat Wujudkan Kesehatan Dimulai dari Diri Sendiri
Kinerja Kaban BPKAD Kuningan Dipertanyakan…….????
DPK APKLINDO Kota Cirebon 2025–2030 Resmi Dilantik, Wakil Wali Kota: Layanan Kebersihan Cerminan Wajah Kota
Pemkot Cirebon Dukung Perlindungan Hukum bagi Guru melalui Pendekatan Restorative Justice
Tebar 20 Ribu Benih Nila Melalui BUMDes Mina Macak Nawasena, Kuwu Desa Bandengan Perkuat Ketahanan Pangan.
Letjen Iwan Setiawan Resmikan Monumen Jenderal Sudirman, Dimeriahkan Baksos dan Hiburan Rakyat
Pemkot Cirebon Terima Kunjungan Global Studio 2025, Kolaborasi ITB dan University of Sydney untuk Permukiman Inklusif

Berita Terkait

Rabu, 12 November 2025 - 18:24

Sinergi Antardaerah, Pemkot Cirebon Dorong Efisiensi Distribusi Melalui Program Gapura Pangan

Rabu, 12 November 2025 - 18:23

Pemkot Cirebon Ajak Masyarakat Wujudkan Kesehatan Dimulai dari Diri Sendiri

Rabu, 12 November 2025 - 12:36

Kinerja Kaban BPKAD Kuningan Dipertanyakan…….????

Selasa, 11 November 2025 - 18:50

DPK APKLINDO Kota Cirebon 2025–2030 Resmi Dilantik, Wakil Wali Kota: Layanan Kebersihan Cerminan Wajah Kota

Selasa, 11 November 2025 - 18:49

Pemkot Cirebon Dukung Perlindungan Hukum bagi Guru melalui Pendekatan Restorative Justice

Berita Terbaru

REGIONAL

Kinerja Kaban BPKAD Kuningan Dipertanyakan…….????

Rabu, 12 Nov 2025 - 12:36