Bobby Nasution Langsung Perintahkan Pembetonan Jalan Rusak Menahun

- Pewarta

Selasa, 15 Juni 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bobby Nasution saat melakukan peninjauan di Jalan Pancing I, Kelurahan Besar, Kecamatan Medan Labuhan . (Foto:Dok.Pemko Medan)

Bobby Nasution saat melakukan peninjauan di Jalan Pancing I, Kelurahan Besar, Kecamatan Medan Labuhan . (Foto:Dok.Pemko Medan)

MEDAN (Kontroversinews.com) – Jalan Pancing I, Kelurahan Besar, Kecamatan Medan Labuhan dipastikan Wali Kota Medan Bobby Nasution akan diperbaiki bulan depan. Sebelum dilakukan perbaikan, jalan yang rusak akan ditimbun terlebih dahulu. Selain meminimalisir terjadinya kecelakaan, mencegah kerusakan semakin parah akibat digenangi air saat hujan deras turun.

Kepastian perbaikan Jalan Pancing I disampaikan Bobby Nasution saat melakukan peninjauan, Senin (14/6).

“Insya Allah, perbaikan akan kita lakukan bulan depan (Juli). Jalan tidak diaspal, melainkan dicor agar tahan lebih lama. Sebab, jalan ini, sering dilintasi truk dengan tonase berat,” kata Bobby Nasution.

Penegasan ini disampaikan Bobby Nasution setelah mendengar keluhan warga sekitar. Akibat jalan rusak, tidak sedikit warga sekitar maupun pengendara kendaraan bermotor mengalami kecelakaan.

“Bahkan, ada yang sampai meninggal dunia,” ungkap Sunarti (50), salah seorang warga sekitar.

Bobby Nasution pun menyampaikan rasa prihatinnya. Untuk itulah, perbaikan akan dilakukan secepatnya.

Berita Terkait

Menhut Tegaskan Komitmen Pemerintah dalam Pengelolaan Hutan Lestari
Gubernur Sumut Ingin Perluas Kerja sama dengan Guangdong RRT
Kemdagri Dorong Pemda Tanam Komoditas Strategis Kendalikan Inflasi
Gubernur NTB Beri Atensi Harga Padi dan Jagung sesuai HPP
Gerakan Wisata Bersih jadikan Labuan Bajo destinasi berkualitas
SIM Keliling Jumat ini masih tersedia di mal hingga kampus 
BTNK Mencatat 14.949 Kunjungan Selama Libur Lebaran 2025
Kemenhub Tekankan Keselamatan Penerbangan pada Festival Balon Udara

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 15:55

Menhut Tegaskan Komitmen Pemerintah dalam Pengelolaan Hutan Lestari

Selasa, 15 April 2025 - 09:36

Gubernur Sumut Ingin Perluas Kerja sama dengan Guangdong RRT

Selasa, 15 April 2025 - 09:35

Kemdagri Dorong Pemda Tanam Komoditas Strategis Kendalikan Inflasi

Senin, 14 April 2025 - 10:48

Gubernur NTB Beri Atensi Harga Padi dan Jagung sesuai HPP

Minggu, 13 April 2025 - 13:27

Gerakan Wisata Bersih jadikan Labuan Bajo destinasi berkualitas

Berita Terbaru

EKONOMI

Satgas PHK dan Titik balik Perlindungan Tenaga Kerja

Senin, 21 Apr 2025 - 11:44