Siapa yang AKan Gantikan Megawati Pimpin PDIP?

- Pewarta

Sabtu, 27 Maret 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Megawati Soekarnoputri.

Megawati Soekarnoputri.

JAKARTA (Kontroversinews.com) – Pendiri Lembaga Survei Kedai Kopi, Hendri Satrio menyatakan, PDI Perjuangan (PDIP), Gerindra dan PKS merupakan partai yang tak banyak mengalami gesekan dalam melakukan regenerasi maupun suksesi kepemimpinan mereka.

“PDIP misalnya yang siapapun nanti pengganti bu Mega (Megawati Soekarnoputri) itu ini kan ada ruang dipersiapkan Trah Sukarno atau non trah sukarno,” kata Hendri dalam diskusi Polemik MNC Trijaya bertajuk ‘Senjakala Regenerasi Parpol’ secara virtual, Sabtu (27/3/2021).

“Trah sukarno namanya banyak pasti mengacu pada apa yang terjadi pada parpol-parpol lain di indoenesia. Begitu dia pejabat bisa jd penerus sebagai ketua partai, maka nama Pak Jokowi muncul di situ, apa nama pak Budi Gunawan (BG) juga muncul di situ,” ungkap pria yang akrab disapa Hensat itu.

Menarik, ketika PDI Perjuangan bisa menetapkan Trah Soekarno sebagai penerus Megawati. Sebab, sepanjang sejarah partai banteng itu, sangat sulit menempatkan orang di luar trah Soekarno menjadi pimpinan partai.

“So, artinya ini akn tetap berada di trah sukarno. Kalau kita kecurutkan lagi menjadi trahnya megawati soekarnoputri kan ada 3 ada mas Tatan, Rizki Pratama, Prananda Prabowo dan Mbak Puan Maharani,” ungkapnya.

“Tapi ada satu nama lagi yang muncul tapi menurut saya secara mistis dan kemudian secara biologis sangat mirip bung karno itu adalah anak pertamanya Bu mega, mas tatan, jarang muncul,” sambung Hensat.

Dilansir dari Okezone, lebih lanjut Hensat mengatakan, jika dikerucutkan lagi, maka trah Soekarno yang muncul ke publik hanya Prananda dan Puan. Kedua trah Soekarno itu dianggap memiliki pengalaman yang mumpuni. Puan Maharani punya pengalaman lengkap di legislatif partai dan eksekutif, sementara Nanan berada di jantung pertahanan Partai sebagai situation room head.

Kendati begitu, dari dua trah itu siapa yang cocok menggantikan megawati, waktu yang akan menjawab. “Nanti kalau ini deadlock itu bisa aja nanti didorong mas tatan yang tidak berada dalam dua kubu tataran faksi itu, itu PDIP,” tandasnya.***AS

Berita Terkait

AHY: RI Harus Bangun Solidaritas untuk Hadapi Kebijakan Trump
Relawan Apresiasi Pertemuan Prabowo dengan Megawati
PDIP Sebut Megawati Terima Parcel dari Prabowo saat Dikunjungi
KPU Kabupaten Pulau Taliabu gelar PSU di sembilan TPS
MPR: Butuh Kreativitas dan Kolaborasi untuk Tingkatkan Literasi Rakyat
Irwan Fecho Gantikan Renville Antonio Jadi Bendahara Umum Partai Demokrat
KPU Tasikmalaya Tetapkan Calon Bupati Pengganti untuk PSU Pilkada
Duduki Posisi Sekjen Partai Demokrat, Hero Siap Menjalankan Tugas Besar dengan Penuh Tanggung Jawab

Berita Terkait

Minggu, 13 April 2025 - 13:25

AHY: RI Harus Bangun Solidaritas untuk Hadapi Kebijakan Trump

Kamis, 10 April 2025 - 07:54

Relawan Apresiasi Pertemuan Prabowo dengan Megawati

Rabu, 9 April 2025 - 10:50

PDIP Sebut Megawati Terima Parcel dari Prabowo saat Dikunjungi

Minggu, 6 April 2025 - 21:17

KPU Kabupaten Pulau Taliabu gelar PSU di sembilan TPS

Jumat, 28 Maret 2025 - 10:25

MPR: Butuh Kreativitas dan Kolaborasi untuk Tingkatkan Literasi Rakyat

Berita Terbaru