Pemkab Garut Siapkan Anggaran 500 Juta Cegah Perkawinan Dini

- Pewarta

Kamis, 19 Agustus 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Garut Rudy Gunawan. (Foto/liputan6)

Bupati Garut Rudy Gunawan. (Foto/liputan6)

GARUT (Kontroversinews.com) – Pemerintah Kabupaten Garut siapkan anggaran Rp500 juta pada tahun anggaran 2022 untuk menyukseskan program mencegah perkawinan di bawah umur yang selama ini menjadi sumber berbagai persoalan sosial apabila tidak diantisipasi sejak dini.

“Ini adalah penting, oleh sebab itu kami menganggarkan Rp500 juta di APBD 2022 untuk mendukung program yang berhubungan dengan adanya peningkatan kualitas perkawinan,” kata Bupati Garut Rudy Gunawan saat rapat bersama dengan pemangku kepentingan secara virtual bertemakan “Strategi Terpadu Optimalisasi Pencegahan Kawin Bawah Umur (Stop Kabur) Tingkat Kabupaten Garut di Garut, Rabu.

Bupati mengapresiasi adanya program yang diberikan “Stop Kabur” yang digagas oleh Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPKBP3A) Kabupaten Garut untuk mencegah terjadinya perkawinan di bawah umur.

Dukungan Pemkab Garut, kata dia, salah satunya siap mengalokasikan anggaran sebesar Rp500 juta untuk mengoptimalkan jalannya program tersebut.

Menurut dia perkawinan merupakan hal penting yang harus dipersiapkan secara matang dan terencana untuk mewujudkan keluarga yang bahagia lahir dan batin serta mencegah munculnya permasalahan kesehatan maupun ekonomi.

“Karena dengan sisi ekonomi dan perencanaan yang lebih baik maka perkawinannya akan lebih matang,” katanya.

Berita Terkait

Pameran dan Kontes Bonsai Lokal Terbuka “Bedaskeun Bonsai” Memiliki Nilai Seni dan Ekonomi yang Cukup Tinggi
Penyelenggaraan Ibadah Haji 2025, Kang DS: Alhamdulillah Kab. Bandung Memperoleh Kuota Terbanyak 2.564 Orang di Jabar
“Program 100 Hari Kerja Bupati Telah Ternodai Dengan Ruksaknya Kuningan Lapor “Data Pelapor Bocor”
Isu Rotasi-Mutasi Pejabat Mulai Mencuat, Hasil Open Bidding “Melayang Gentayangan”
Warga Dusun Seklok dan Dusun Cisalak “Berbahagia” Jembatan Akan Segera Dibangun
Etika Moral , Reputasi Eksekutif dan Legislatif Kuningan Jadi Sorotan Masyarakat
*Koperasi Merah Putih Siap Dukung Kemandirian Ekonomi Desa di Kabupaten Bandung*
Ini Harapan Bupati Bandung Digelarnya Pelatihan Kewirausahaan, Bahasa Jepang dan Korea

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 05:14

Pameran dan Kontes Bonsai Lokal Terbuka “Bedaskeun Bonsai” Memiliki Nilai Seni dan Ekonomi yang Cukup Tinggi

Sabtu, 19 April 2025 - 18:42

Penyelenggaraan Ibadah Haji 2025, Kang DS: Alhamdulillah Kab. Bandung Memperoleh Kuota Terbanyak 2.564 Orang di Jabar

Jumat, 18 April 2025 - 16:38

Isu Rotasi-Mutasi Pejabat Mulai Mencuat, Hasil Open Bidding “Melayang Gentayangan”

Jumat, 18 April 2025 - 00:05

Warga Dusun Seklok dan Dusun Cisalak “Berbahagia” Jembatan Akan Segera Dibangun

Kamis, 17 April 2025 - 10:33

Etika Moral , Reputasi Eksekutif dan Legislatif Kuningan Jadi Sorotan Masyarakat

Berita Terbaru