BANDUNG (Kontroversinews.com) – Buah kurma mengandung nutrisi yang sangat baik untuk dikonsumsi. Sebanyak 100 gram buah kurma saja mengandung 7 gram serat, 2 gram protein, kalium, magnesium, zinc, tembaga, mangan, dan vitamin B6. Kurma juga mengandung antioksidan tinggi.
Manfaat kurma di urutan pertama adalah dapat menangkal berbagai penyakit kronis. Hal ini dikarenakan kurma mengandung antioksidan yang tinggi. Antioksidan inilah yang melindungi sel-sel Anda dari radikal bebas, yaitu molekul tidak stabil yang dapat menyebabkan reaksi berbahaya di tubuh Anda sehingga menyebabkan penyakit.
Mengutip dari Okezone, beberapa antioksidan di dalam kurma di antaranya ada flavonoid yang dapat membantu mengurangi peradangan dan berpotensinya mengurangi risiko diabetes, penyakit Alzheimer, dan jenis kanker tertentu.
Kemudian karotenoid yang terbukti meningkatkan kesehatan jantung dan juga dapat mengurangi risiko gangguan terkait mata, seperti degenerasi makula. Terakhir, ada asam fenolat yang dikenal memiliki sifat anti-inflamasi. Asam fenolat jug dapat membantu menurunkan risiko kanker dan penyakit jantung.
Baik untuk sistem pencernaan
Manfaat kurma di urutan berikutnya adalah bermanfaat untuk kesehatan sistem pencernaan. Sebab, kurma mengandung serat yang tinggi. Kandungan inilah yang bermanfaat bagi kesehatan pencernaan Anda dengan mencegah sembelit.
Selain itu, serat dalam kurma bermanfaat untuk mengontrol gula darah, memperlambat pencernaan, dan dapat membantu mencegah kadar gula darah melonjak terlalu tinggi setelah makan.
Membuat kulit sehat