Kepolisian Sektor Ciwidey dan Forkopimcam Membagikan Masker Kepada Pengendara

oleh
Kapolsek Ciwidey AKP Ivan Taufiq, SH , Camat H. Karyadi Raharjo, A.AP, M.Si, dan Danramil Ciwidey Kapten inf Toto Toha Subana. saat memberikan pengarahan di Lapang Dana Laga Ciwidey , Jumat (10/4/2020).

CIWIDEY | Kontroversinews – Kepolisian Sektor Ciwidey bersinergi dengan jajaran Forkopimcam Ciwidey membagikan masker gratis kepada sejumlah pengendara di jalan utama jalur protokol Ciwidey. Pembagian masker tersebut merupakan bagian dari upaya jajaran kepolisian dalam mencegah merebaknya virus corona di Kecamatan Ciwidey.

Kapolresta Bandung Kombes Pol, Hendra Kurniawan, SIK melalui Kapolsek Ciwidey Polresta Bandung, AKP Ivan Taufiq, mengungkapkan bahwa pihaknya berupaya penuh membantu dan mendukung kebijakan pemerintah dalam penanganan Virus Corona (Covid 19) ini. Dirinya berharap masyarakat disiplin dalam mentaati dan mematuhi social distancing dan physical distancing.

“Tetap tinggal dirumah saja, biar kami dan aparat lainnya yang bekerja.” Ujar AKP Ivan saat dikonfirmasi oleh Kasi Humas Polsek Ciwidey Bripka Ganda, Jumat (10/4).

Selain membagikan masker, lanjut AKP Ivan, pihaknya juga bekerjasama dengan dinas terkait untuk melakukan himbauan dan ajakan kepada seluruh masyatakat, agar selalu terapkan pola hidup sehat dan selalu mencuci tangan dengan sabun, sehingga bisa memutus mata rantai Virus Corona (Covid 19).

Pembagian masker gratis kepada warga dan sejumlah pengendara di jalan utama jalur protokol Ciwidey Kecamatan Ciwidey Kab. Bandung , Pembagian masker kain itu guna membantu masyarakat dan untuk mencegah penyebaran COVID-19., Jumat (10/4/2020).

“Penyemprotan disinfektan juga masih tetap dilakukan, ke setiap wilayah binaan dari masing masing Bhabinkamtibmas Polsek Ciwidey. Selain itu, kami juga melakukan public address, edukasi dan sosialisasi kepada para pengendara, terkait dengan kebijakan pemerintah dalam penanganan virus Corona, atau yang juga dikenal dengan sebutan Covid-19 ini,” papar AKP Ivan.

AKP Ivan melanjutkan bahwa pihaknya mengimbau agar pengendara khususnya dari luar kota, wilayah red zone corona atau luar negeri untuk melaporkan kepada pemerintah setempat dan melakukan karantina mandiri dirumah masing-masing. Jika merasa sakit, AKP Ivan  meminta agar segera memeriksakan diri ke puskesmas atau rumah sakit terdekat agar segera mendapatkan penangan lebih lanjut.

“Kita sudah tetapkan pembatasan akses masuk di Wilayah Hukum Polsek Ciwidey dan kawasan phsycal distansing. Mohon kesadaran semua warga untuk tertib dan mematuhi. Bersama kita Bisa Lawan Corona,” tandas AKP Ivan.

Selain Kapolsek Ciwidey AKP Ivan Taufiq, SH juga turut hadir Camat H. Karyadi Raharjo, A.AP, M.Si, yang mengungkapkan bahwa Kepolisian dalam hal ini Polsek Ciwidey, memiliki tanggung jawab bersama elemen masyarakat lainnya untuk bersama-sama meminimalisir penyebaran virus corona atau Corona Virus Disease (Covid-19).

“Pembagian masker yang digelar di jalan utama jalur protokol ciwidey tersebut sedikit banyak, dapat membantu warga masyarakat Ciwidey untuk memproteksi diri dan terhindar dari paparan virus corona yang sangat berbahaya ini,” pungkas Karyadi. (Lily Setiadarma)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *