Jokowi Ajak UMKM Danau Toba, Ulos dan Kopi Sidikalang Mendunia

- Pewarta

Senin, 8 Maret 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta (Kontroversinews.com) – Program Bangga Buatan Indonesia (BBI) telah berjalan lebih dari 9 bulan sejak diluncurkan pada 14 Mei 2020 lalu. Program tersebut bertujuan mendorong konsumsi produk buatan anak bangsa, dan juga mendorong UMKM merambah pasar digital.

Presiden Joko Widodo mengatakan, hingga saat ini sudah 3,8 juta UMKM, terutama dari sektor ekonomi dan kreatif yang merambah pasar digital.

“Pada 2020, Gernas BBI berhasil mengajak lebih dari 3,8 juta pelaku kreatif dan UMKM yang onboard ke platform e-Commerce untuk bisa meluaskan potensi pasar hingga nasional bahkan mancanegara,” kata Jokowi dalam Peluncuran Beli Kreatif Danau Toba Kemenparekraf yang disiarkan virtual, Sabtu (20/2/2021).

Ia mengatakan, tahun ini program tersebut akan lebih fokus mengembangkan potensi daerah. Salah satunya potensi UMKM di Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) Danau Toba.

“Kawasan Danau Toba ini memiliki potensi luar biasa yang layak dikembangkan. Para pelaku kreatif dan UMKM Danau Toba sudah sangat dikenal. Misalnya Ulos yang sudah mendunia, dan kopi sidikalang yang sangat tersohor,” kata Jokowi dilansir dari Detikfinance.

Oleh sebab itu, hari ini juga Jokowi meluncurkan program Beli Kreatif Danau Toba yang merupakan ajang berkumpul para UMKM dari wilayah Danau Toba menjajakan produk-produknya.

“Kampanye ini akan dilengkapi dengan edukasi dan pendampingan bagi para pelaku kreatif dan UMKM untuk bisa benar-benar maju di industri digital, bukan hanya sekadar bisa on boarding di marketplace,” tutur Jokowi.

Orang nomor 1 di Tanah Air itu juga mengenalkan aplikasi Jaringan Pariwisata Hub atau JP Hub. Aplikasi tersebut berfungsi untuk menyediakan segala informasi dan akses untuk pariwisata Indonesia.***AS

Berita Terkait

Penanaman Jagung Serentak 750 Hektare Polda Jabar, Polsek Sindangkerta di Desa Neglasari
Sinergi Pemkot Cirebon dan BBWS: Penataan Sungai Sukalila Menjadi Ikon Baru Wisata Kota
Pemerintah Kota Cirebon Perkuat Sinergi Lintas Sektor untuk Akselerasi Ekonomi Inklusif pada RKPD 2027
Wujudkan Proteksi Kesehatan Paripurna, Kota Cirebon Raih Penghargaan Nasional UHC Awards 2026
Jaga Memori Kolektif Bangsa, Pemkot Cirebon Akselerasi Implementasi SIKN dan JIKN Terintegrasi Nasional
Hadiri Pengukuhan MUI Jawa Barat, Wakil Wali Kota Cirebon Perkuat Sinergi Ulama-Umara demi Kemaslahatan Umat
Kecamatan Dayeuhkolot Matangkan Persiapan Program Makan Bergizi Gratis
AKBP Eko Munarianto Resmi Jabat Wakapolresta Cirebon

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 13:31

Penanaman Jagung Serentak 750 Hektare Polda Jabar, Polsek Sindangkerta di Desa Neglasari

Jumat, 30 Januari 2026 - 00:05

Sinergi Pemkot Cirebon dan BBWS: Penataan Sungai Sukalila Menjadi Ikon Baru Wisata Kota

Jumat, 30 Januari 2026 - 00:04

Pemerintah Kota Cirebon Perkuat Sinergi Lintas Sektor untuk Akselerasi Ekonomi Inklusif pada RKPD 2027

Rabu, 28 Januari 2026 - 20:32

Jaga Memori Kolektif Bangsa, Pemkot Cirebon Akselerasi Implementasi SIKN dan JIKN Terintegrasi Nasional

Rabu, 28 Januari 2026 - 20:31

Hadiri Pengukuhan MUI Jawa Barat, Wakil Wali Kota Cirebon Perkuat Sinergi Ulama-Umara demi Kemaslahatan Umat

Berita Terbaru