Jelang Pencoblosan, Logistik Pilgub Jabar Capai 90 Persen

- Pewarta

Jumat, 22 Juni 2018

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kab Bandung | Kontroversinews.- Jelang pencoblosan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat 27 Juni mendatang, logistik di Kabupaten Bandung telah mencapai 90 persen. Sementara sisanya 10 persen masih dalam tahap pendistribusian dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jabar ke KPU Kabupaten Bandung.

“Logistik sudah 90 persen untuk Pilgub Jabar. Bilik suara, surat suara, tinta sudah siap. Surat suara yang rusak sudah diganti KPU Jabar dan sudah didistribusikan ke Kab Bandung,” ujar Komisioner KPU Kab Bandung, Yudaningsih, Jumat (22/6).

Komisioner KPU Kab Bandung, Yudaningsih, Jumat (22/6).

Ia menuturkan, sisa 10 persen logistik yang masih dalam tahap distribusi dan belum beres yaitu Form C. Pihak KPU Jabar memastikan dan menjamin jika form C saat pelaksanaan sudah tersalurkan.

Katanya, pendistribusian yang belum beres diperkirakan masalah pengadaan di KPU Jabar. Dia mengatakan, pihaknya mengimbau kepada masyarakat Kab Bandung yang sudah terdaftar sebagai pemilih untuk menggunakan hak pilihnya dengan mencoblos di tempat pemungutan suara (TPS).

Dirinya menambahkan, sudah beredar surat edaran dari KPU RI tentang pemilih yang tidak membawa E-KTP dan Surat Keterangan saat pelaksanaan pencoblosan bisa mencoblos asal terdaftar di daftar pemilih tetap (DPT) dan merupakan warga di daerahnya.

“Wajib bawa E-KTP kalau tidak membawa E-KTP dan Suket asal terdaftar di DPT dan warga di daerahnya. Sementara yang berhalangan hadir hari H bisa mengurus dengan form A5 yaitu pindah TPS,” katanya.

Dia menuturkan, tidak masalah jika tidak membawa E-KTP dan Surat Keterangan. Sebab sudah terdapat surat edaran KPU RI. Katanya, saat ini jumlah DPT di Kabupaten Bandung mencapai 2 juta lebih pemilih, Pungkasnya ( Lily Setiadarma)

Berita Terkait

Meritokrasi di Antara Harga Jabatan
Ujian Pertama Pengurus Baru PKS Kuningan: Mampukah Menuntaskan Kasus Lama?
Ada Misi Besarkah? Kursi Sekda Dibiarkan “Marakayangan”
Silaturahmi Gerindra Kuningan Diwarnai Sindiran Tajam Ketua DPD Jabar
Panglima Laskar Kuda Putih Minta Pihak Luar Tak Berspekulasi Soal Konflik Kasepuhan
Muscab VI PBB Kabupaten Bandung, Siap Kawal Bedas Jilid Dua
Aide Keihl Dampingi Sultan Sepuh Cirebon Pangeran Heru R. Arianatareja dalam Kunjungan ke Arsip Nasional
Hj. Tia Fitriani Menyapa Warga Baros

Berita Terkait

Selasa, 11 November 2025 - 18:21

Meritokrasi di Antara Harga Jabatan

Jumat, 22 Agustus 2025 - 20:37

Ujian Pertama Pengurus Baru PKS Kuningan: Mampukah Menuntaskan Kasus Lama?

Senin, 4 Agustus 2025 - 07:10

Ada Misi Besarkah? Kursi Sekda Dibiarkan “Marakayangan”

Sabtu, 12 Juli 2025 - 17:51

Silaturahmi Gerindra Kuningan Diwarnai Sindiran Tajam Ketua DPD Jabar

Senin, 30 Juni 2025 - 12:53

Panglima Laskar Kuda Putih Minta Pihak Luar Tak Berspekulasi Soal Konflik Kasepuhan

Berita Terbaru