4. Memperlancar pencernaan
Jenis probiotik dalam yogurt, di antaranya bifidobacteria dan lactobacillus, telah terbukti bisa mengurangi gejala tidak nyaman dari sindrom iritasi usus besar.
Hasil studi menunjukkan bahwa orang-orang yang gemar mengonsumsi yogurt, memiliki sistem pencernaan yang lebih baik dibanding yang tidak mengonsumsi.
Penelitian lain juga menemukan, probiotik pada yogurt dapat melindungi tubuh terhadap diare terkait antibiotik, serta sembelit.
Meski manfaat yogurt untuk diet memang terbukti ada, Anda tetap harus mengimbanginya dengan olahraga serta menjaga pola makan yang bergizi, sehat dan seimbang.
5. Kurangi lemak perut
Berdasarkan hasil penelitian University of Tennessee, mengonsumsi yogurt setiap hari dapat mengurangi lemak perut sekitar 81 persen.
Hal itu dikarenakan adanya kandungan protein tinggi pada yogurt yang membantu laju metabolisme untuk membakar lemak tubuh.
Penelitian lain mengungkapkan bahwa rutin mengonsumsi yogurt tidak hanya bisa mengurangi lemak perut, tapi juga berpengaruh pada ukuran lingkar pinggang yang lebih kecil.