Polres Kuningan Gelar Bakti Sosial pada Peringatan HUT Reserse ke-78

- Pewarta

Selasa, 9 Desember 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KUNINGAN, Kontroversinews | Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Reserse ke-78, Satuan Reskrim dan Satuan Resnarkoba Polres Kuningan menggelar kegiatan bakti sosial berupa santunan kepada anak yatim. Kegiatan berlangsung di Pondok Pesantren Syamsul Huda, Lingkungan Mukti, Kelurahan Windusengkahan, serta Rumah Yatim Harapan Umat, Kelurahan Cirendang, Kecamatan Kuningan, Selasa (9/12).

Acara tersebut diikuti oleh Kasat Resnarkoba AKP Jojo Sutarjo, Kasat Reskrim IPTU Abdul Aziz, KBO Satresnarkoba, KBO Satreskrim, serta jajaran anggota lainnya.

Dalam kegiatan itu, para anggota kepolisian memberikan bantuan berupa paket bahan pokok sebagai wujud kepedulian sosial dan komitmen Polres Kuningan untuk terus hadir melindungi, mengayomi, dan melayani masyarakat.

Kapolres Kuningan, AKBP Muhammad Ali Akbar, menyampaikan apresiasi kepada seluruh jajaran reserse atas dedikasi dan kerja keras mereka dalam menangani berbagai kasus tindak pidana di wilayah Kabupaten Kuningan.

“Selamat ulang tahun ke-78 kepada seluruh jajaran Satreskrim Polres Kuningan. Semoga melalui momentum ini, reserse semakin responsif, beretika, dan berkeadilan. Kita harus terus termotivasi memberikan pelayanan hukum yang profesional dan humanis kepada masyarakat,” ujarnya.

Kasat Reskrim, IPTU Abdul Aziz, menambahkan bahwa kegiatan bakti sosial tersebut merupakan bentuk rasa syukur sekaligus tanggung jawab moral untuk terus mengabdi kepada masyarakat.

“HUT Reserse ke-78 bukan hanya peringatan internal, tetapi momentum untuk berbagi dan memberi manfaat, khususnya bagi anak-anak yatim. Kami berharap kegiatan ini dapat meringankan beban mereka dan memberikan semangat baru,” kata Aziz.

Senada dengan itu, Kasat Resnarkoba AKP Jojo Sutarjo menegaskan bahwa kegiatan sosial seperti ini menjadi bagian dari komitmen jajaran reserse dalam menjalankan tugas secara humanis.

“Kami ingin menunjukkan bahwa tugas kepolisian tidak hanya terkait penegakan hukum, tetapi juga memiliki sisi kemanusiaan. Melalui kegiatan seperti ini, kami berharap hubungan Polri dan masyarakat semakin harmonis,” ujarnya.

Kegiatan bakti sosial dalam rangka HUT Reserse ke-78 ini ditutup dengan doa bersama dan penyerahan santunan secara simbolis. Pihak pondok pesantren dan rumah yatim menyampaikan apresiasi mereka atas kepedulian Polres Kuningan dan berharap kegiatan serupa dapat terus dilakukan secara berkelanjutan. ***

Berita Terkait

Rumah Warga Miskin Dan Lansia”Ambruk” Minim Bantuan Sosial
Tak Sekadar Pelengkap, Pemkot Cirebon Dorong Perempuan Jadi Penggerak Literasi Politik
Polres Cirebon Kota Pecat Dua Anggota Terlibat Kasus Narkoba
Program MBG di Dapur SPPG Selacau Dinilai Sangat Membantu Keluarga Penerima Manfaat
Pemkot Cirebon Tingkatkan Kapasitas Guru Ngaji, Bentuk Generasi Berakhlakul Karimah
Oknum RW dan RT Diduga Lakukan Pungli pada Bantuan BLT di Neglasari
Dugaan anggaran Ketahanan Pangan di Desa Solokan Jeruk menjadi ajang Bancakan
FK-GOL : Hasil Audit BPK RI Kuningan Tahun 2024 Banjir Temuan

Berita Terkait

Senin, 5 Januari 2026 - 11:18

Rumah Warga Miskin Dan Lansia”Ambruk” Minim Bantuan Sosial

Selasa, 30 Desember 2025 - 18:27

Tak Sekadar Pelengkap, Pemkot Cirebon Dorong Perempuan Jadi Penggerak Literasi Politik

Selasa, 30 Desember 2025 - 18:27

Polres Cirebon Kota Pecat Dua Anggota Terlibat Kasus Narkoba

Kamis, 18 Desember 2025 - 20:20

Program MBG di Dapur SPPG Selacau Dinilai Sangat Membantu Keluarga Penerima Manfaat

Kamis, 18 Desember 2025 - 17:15

Pemkot Cirebon Tingkatkan Kapasitas Guru Ngaji, Bentuk Generasi Berakhlakul Karimah

Berita Terbaru