Ingin Melancong Ke Cina Wajib Suntik Vaksin Covid-19 Buatan Cina

- Pewarta

Senin, 22 Maret 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi Vaksin Sinovac.

Ilustrasi Vaksin Sinovac.

JAKARTA (Kontroversinews.com) – Pemerintah Cina menerapkan kebijakan baru bagi wisatawan yang hendak masuk. Hanya mereka yang sudah disuntik vaksin Covid-19 buatan Cina yang boleh masuk ke perbatasan Negeri Tirai Bambu, itu.

Pengumuman tersebut disampaikan kepada calon wisatawan yang sedang mengurus visa di kantor perwakilan atau kedutaan besar Cina di berbagai negara. Jika calon pelancong itu dapat menunjukkan bukti atau sertifikat vaksinasi menggunakan vaksin buatan Cina, maka permohonan visa akan diproses. Namun jika tidak, permohonan visa akan dipertimbangkan atau langsung ditolak, dikutip dari Tempo.

Hingga kini ada beberapa vaksin buatan Cina yang sudah digunakan di sejumlah negara, yakni Sinovac Biotech (Sinovac), China National Biotec Group (Sinopharm), dan CanSino. Pengumuman wajib vaksinasi menggunakan vaksin Covid-19 asal Cina ini diketahui sudah berlaku di 20 negara, di antaranya Hong Kong, Amerika Serikat, Inggris, India, Australia, Irak, Thailand, Kroasia, Israel, Pakistan, dan Filipina.

Selain sudah disuntik Vaksin Covid-19 buatan Cina, calon pelancong juga wajib membawa hasil tes Covid-19 terbaru, mengikuti tes Covid-19 lagi saat tiba dan menjalani karantina.

Sejak pandemi Covid-19, Pemerintah Cina membatasi lalu lintas orang yang masuk keluar negaranya. Hanya perjalanan diplomatik, perdagangan, kegiatan kemanusiaan, dan agenda darurat yang boleh masuk. Saat ini, pemerintah Cina mulai melonggarkan kategori orang yang boleh masuk ke terirorialnya, namun menambahkan persyaratan lain yang mengikat.***AS

Berita Terkait

Gabungan Ormas & LSM (FKGOL) Kuningan Siap Hadapi Sikap Arogansi Ullam Main Eksekusi Jaminan Nasabah
Pameran dan Kontes Bonsai Lokal Terbuka “Bedaskeun Bonsai” Memiliki Nilai Seni dan Ekonomi yang Cukup Tinggi
Penyelenggaraan Ibadah Haji 2025, Kang DS: Alhamdulillah Kab. Bandung Memperoleh Kuota Terbanyak 2.564 Orang di Jabar
“Program 100 Hari Kerja Bupati Telah Ternodai Dengan Ruksaknya Kuningan Lapor “Data Pelapor Bocor”
Isu Rotasi-Mutasi Pejabat Mulai Mencuat, Hasil Open Bidding “Melayang Gentayangan”
Warga Dusun Seklok dan Dusun Cisalak “Berbahagia” Jembatan Akan Segera Dibangun
Etika Moral , Reputasi Eksekutif dan Legislatif Kuningan Jadi Sorotan Masyarakat
*Koperasi Merah Putih Siap Dukung Kemandirian Ekonomi Desa di Kabupaten Bandung*

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 10:39

Gabungan Ormas & LSM (FKGOL) Kuningan Siap Hadapi Sikap Arogansi Ullam Main Eksekusi Jaminan Nasabah

Minggu, 20 April 2025 - 05:14

Pameran dan Kontes Bonsai Lokal Terbuka “Bedaskeun Bonsai” Memiliki Nilai Seni dan Ekonomi yang Cukup Tinggi

Sabtu, 19 April 2025 - 18:42

Penyelenggaraan Ibadah Haji 2025, Kang DS: Alhamdulillah Kab. Bandung Memperoleh Kuota Terbanyak 2.564 Orang di Jabar

Sabtu, 19 April 2025 - 09:35

“Program 100 Hari Kerja Bupati Telah Ternodai Dengan Ruksaknya Kuningan Lapor “Data Pelapor Bocor”

Jumat, 18 April 2025 - 16:38

Isu Rotasi-Mutasi Pejabat Mulai Mencuat, Hasil Open Bidding “Melayang Gentayangan”

Berita Terbaru