Wabup Bandung: RSUD Soreang ditarget selesai November 2020

- Pewarta

Kamis, 5 September 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandung | Kontroversinews.-Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Soreang, Kabupaten Bandung yang baru dikerjakan sebulan lalu saat ini progresnya hampir 2 persen dan ditargetkan selesai November 2020.

“Pembangunan rumah sakit yang telah mencapai 2 persen, terdapat percepatan sebesar 0,69 persen dari target pengerjaan saat ini. Mudah-mudahan rampung pada November 2020,” kata Wakil Bupati Gun Gun Gunawan saat meninjau lokasi pembangunan, Rabu.

Ia mengatakan pembangunan fasilitas kesehatan senilai Rp324 miliar tersebut sudah lama direncanakan dan disiapkan Pemerintah Kabupaten Bandung.

Selain itu, kata dia, tim manajer konstruksi menyatakan sampai akhir tahun 2019, proses pengerjaan ditargetkan mencapai 34 persen. Pada Desember mendatang, menurutnya rangka dan struktur bangunan sudah bisa terlihat.

“Masyarakat dapat mengawasi langsung secara kasat mata, andai targetnya tidak tercapai,” kata dia.

Sementara itu, salah seorang manajer konstruksi RSUD Soreang, Jack Narsio mengatakan pada jadwal yang telah ditetapkan tanggal 30 Desember 2019 ini rangka bangunan ditargetkan selesai.

“Saat ini dilakukan pengerjaan untuk Gedung B, dimana tiang pancangnya kami kerjakan dengan kedalaman berkisar 24 meter. Total pekerja mencapai 63 personil, dan akan terus kami tambah sesuai kebutuhan pengerjaan,” kata Jack. (ANTARA)

Berita Terkait

Penanaman Jagung Serentak 750 Hektare Polda Jabar, Polsek Sindangkerta di Desa Neglasari
Sinergi Pemkot Cirebon dan BBWS: Penataan Sungai Sukalila Menjadi Ikon Baru Wisata Kota
Pemerintah Kota Cirebon Perkuat Sinergi Lintas Sektor untuk Akselerasi Ekonomi Inklusif pada RKPD 2027
Wujudkan Proteksi Kesehatan Paripurna, Kota Cirebon Raih Penghargaan Nasional UHC Awards 2026
Jaga Memori Kolektif Bangsa, Pemkot Cirebon Akselerasi Implementasi SIKN dan JIKN Terintegrasi Nasional
Hadiri Pengukuhan MUI Jawa Barat, Wakil Wali Kota Cirebon Perkuat Sinergi Ulama-Umara demi Kemaslahatan Umat
Kecamatan Dayeuhkolot Matangkan Persiapan Program Makan Bergizi Gratis
AKBP Eko Munarianto Resmi Jabat Wakapolresta Cirebon

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 13:31

Penanaman Jagung Serentak 750 Hektare Polda Jabar, Polsek Sindangkerta di Desa Neglasari

Jumat, 30 Januari 2026 - 00:05

Sinergi Pemkot Cirebon dan BBWS: Penataan Sungai Sukalila Menjadi Ikon Baru Wisata Kota

Jumat, 30 Januari 2026 - 00:04

Pemerintah Kota Cirebon Perkuat Sinergi Lintas Sektor untuk Akselerasi Ekonomi Inklusif pada RKPD 2027

Rabu, 28 Januari 2026 - 20:32

Jaga Memori Kolektif Bangsa, Pemkot Cirebon Akselerasi Implementasi SIKN dan JIKN Terintegrasi Nasional

Rabu, 28 Januari 2026 - 20:31

Hadiri Pengukuhan MUI Jawa Barat, Wakil Wali Kota Cirebon Perkuat Sinergi Ulama-Umara demi Kemaslahatan Umat

Berita Terbaru