Polisi Geledah Rumah Perempuan Pelaku Penyerangan Mabes Polri

- Pewarta

Kamis, 1 April 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ilustrasi pelaku penyerangan mabes polri

ilustrasi pelaku penyerangan mabes polri

JAKARTA (Kontroversinews.com) – Setelah identitas pelaku terungkap, polisi mendatangi rumah ZA di Ciracas, Jaktim. Garis polisi langsung dipasang di rumah pelaku, Rabu (31/3/2021) malam.  Personel Polres Metro Jakarta Timur menggeledah rumah pelaku penyerangan Mabes Polri berinisial ZA di Kelapa Dua Wetan, Ciracas, Jakarta Timur. Polisi belum memberikan keterangan terkait apa saja barang yang didapat dari kamar pribadi ZA.

Namun, Lurah Kelapa Dua Wetan Sandy Adamsyah menyebut bahwa salah satu barang yang ditemukan adalah secarik kertas dengan tulisan tangan di dalamnya. “Tulisannya apa saya enggak baca. Tetapi itu semacam ya surat wasiat gitu ya. Tadi pihak keluarga juga sudah berikan keterangan,” ujar Sandy kepada jurnalis di depan kediaman pelaku, Rabu malam.

Melansir dari Kompas, Sandy menolak membeberkan barang lain yang dibawa oleh kepolisian selain surat wasiat ZA kepada keluarganya. “Lebih baik nanti tunggu pernyataan resmi dari kepolisian ya. Karena apa-apanya (barang yang dibawa), itu kewenangan polisi,” ujar Sandy. Ia sekaligus memastikan bahwa hingga pukul 21.37 WIB, penggeledahan masih berlangsung.

Pihak keluarga yang mengawal penggeledahan adalah kakak dari ZA. Sementara orangtua ZA diketahui berada di Rumah Sakit Polri Bhayangkara untuk mengecek jasad ZA. “Infonya mau sekalian cek DNA,” ujar Sandy.

Kepala Polri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo menjelaskan, pelaku ZA berusia 25 tahun, masuk ke kompleks Mabes Polri lewat pintu belakang. Pelaku kemudian berjalan ke arah pos penjaga di depan Mabes Polri. Pelaku sempat bertanya di mana lokasi kantor pos lalu diarahkan oleh petugas. Setelah dari kantor pos, pelaku kemudian kembali ke pos penjaga lalu menyerang polisi. Menurut Kapolri, pelaku menembak sebanyak enam kali. Polisi kemudian menembak mati pelaku.***AS

Berita Terkait

Pasca-bencana Longsor di Desa Nagreg Kendan, Kang DS: Prioritaskan Menyelamatkan Masyarakat yang Terdampak Bencana
Buntut Kasus Asusila, Warga Rusak Bangunan Ponpes di Gunung Aseupan Soreang
Makin Menakutkan, Pengusaha Muda Bakal Pimpin BRAWIJAYA CIREBON di Berbagai Turnamen Tarkam
Peringatan Hari Buruh Internasional Dipenuhi Aksi dan Apresiasi, Kang DS Salurkan Santunan Jaminan Kematian
Masyarakat Kuningan Menjerit”Harga Tarip Air PDAM Tirta Kamuning Naik Melesaaat”
Gubernur Jabar Tekankan Agar Kepala Desa Menjadi Agen Perubahan dan Penjaga Harmoni Antara Manusia dan Alam
Wujudkan Rancabali ASRI, Pemdes Patengan Bersama Pegawai Kecamatan dan Anggota BBBS Bersih-bersih Sampah
Ditanya Itu Proyek Apa, Pihak Jasamarga Tol Cabang Palikanci Tidak Ada Orang Dan Si Kuli Faisal Minta Ijin Blok Nomer Telpon

Berita Terkait

Senin, 19 Mei 2025 - 16:51

Pasca-bencana Longsor di Desa Nagreg Kendan, Kang DS: Prioritaskan Menyelamatkan Masyarakat yang Terdampak Bencana

Senin, 19 Mei 2025 - 14:53

Buntut Kasus Asusila, Warga Rusak Bangunan Ponpes di Gunung Aseupan Soreang

Minggu, 18 Mei 2025 - 22:50

Makin Menakutkan, Pengusaha Muda Bakal Pimpin BRAWIJAYA CIREBON di Berbagai Turnamen Tarkam

Minggu, 18 Mei 2025 - 19:43

Peringatan Hari Buruh Internasional Dipenuhi Aksi dan Apresiasi, Kang DS Salurkan Santunan Jaminan Kematian

Sabtu, 17 Mei 2025 - 09:48

Masyarakat Kuningan Menjerit”Harga Tarip Air PDAM Tirta Kamuning Naik Melesaaat”

Berita Terbaru

NUSANTARA

Wurja Dukung Dzurriyyah Walisongo Capai Cita-cita Bangsa

Selasa, 20 Mei 2025 - 09:13