Penerapan PPKM Berskala Mikro Diharapkan Masyarakat Lebih Disiplin Mempedomani Protokol Kesehatan

- Pewarta

Senin, 22 Maret 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beskala Mikro Polsek Banjarsari Polres Ciamis dalam kegiatan operasi yustisi penegakan disiplin di kawasan Pasar dan Terminal Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Senin (22 Maret 2021).

Beskala Mikro Polsek Banjarsari Polres Ciamis dalam kegiatan operasi yustisi penegakan disiplin di kawasan Pasar dan Terminal Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Senin (22 Maret 2021).

CIAMIS (Kontroversinews.com) – Masa penerapan Pembelakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Beskala Mikro Polsek Banjarsari Polres Ciamis melakukan berbagai upaya pencegahan, salah satunya kegiatan operasi yustisi penegakan disiplin di kawasan Pasar dan Terminal Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Senin (22 Maret 2021).

Operasi yustisi ini dipimpin Panit I Reskrim Polsek Banjarsari Ipda Adharudin melibatkan beberapa personel gabungan TNI-Polri dan pemerintah. Personel yang terlibat terdiri yakni anggota Polsek Banjarsari, Koramil 1317/Banjarsari, pegawai Kecamatan Banjarsari, Dishub dan Petugas Kesehatan Kecamatan Banjarsari.

Pada kesempatan tersebut, Ipda Adharudin beserta personel gabungan melakukan penindakan kepada warga yang tidak menerapkan protokol kesehatan. Selain itu juga disampaikan sosialisasi tentang 5M, memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan membatasi mobilitas.

Kapolsek Banjarsari Kompol Badri mengatakan, operasi yustisi ini akan dilakukan secara intens oleh seluruh jajaran Polres Ciamis salah satunya Polsek Banjarsari dalam rangka penegakan disiplin protokol kesehatan sekaligus penerapan PPKM berskala mikro di wilayah Kabupaten Ciamis. Ini dilakukan sebagai upaya bersama memutus rantai penyebaran Covid-19 khususnya di wilayah Kabupaten Ciamis.

“Kami Polsek Banjarsari Polres Ciamis bersama TNI serta Pemerintah akan terus melakukan penegakan disiplin kepada warga yang melanggar dari pada penerapan PPKM berskala mikro. Diharapkan dengan penerapan program PPKM ini menghsilkan perubahan yang lebih baik kedepannya bagi warga masyarakat dari segi kedisiplinan mempedomani protokol kesehatan,” kata Kompol Badri.

“Sehingga dengan disiplin dari diri masing-masing pribadi, dapat membantu pemerintah dalam upaya bersama memutus rantai penyebaran Covid-19,” pungkasnya.

Sebagai informasi, pelaksanaan operasi yustisi di wilayah hukum Polsek Banjarsari juga dilaksanakan secara mobile. Dalam gelaran operasi yustisi ini, petugas tetap mempedomani protokol kesehatan, seperti memakai masker dan hingga menjaga jarak sosial agar mencegah penyebaran Covid-19. (Samsul SBK firman)

Berita Terkait

Pasca-bencana Longsor di Desa Nagreg Kendan, Kang DS: Prioritaskan Menyelamatkan Masyarakat yang Terdampak Bencana
Buntut Kasus Asusila, Warga Rusak Bangunan Ponpes di Gunung Aseupan Soreang
Makin Menakutkan, Pengusaha Muda Bakal Pimpin BRAWIJAYA CIREBON di Berbagai Turnamen Tarkam
Peringatan Hari Buruh Internasional Dipenuhi Aksi dan Apresiasi, Kang DS Salurkan Santunan Jaminan Kematian
Masyarakat Kuningan Menjerit”Harga Tarip Air PDAM Tirta Kamuning Naik Melesaaat”
Gubernur Jabar Tekankan Agar Kepala Desa Menjadi Agen Perubahan dan Penjaga Harmoni Antara Manusia dan Alam
Wujudkan Rancabali ASRI, Pemdes Patengan Bersama Pegawai Kecamatan dan Anggota BBBS Bersih-bersih Sampah
Ditanya Itu Proyek Apa, Pihak Jasamarga Tol Cabang Palikanci Tidak Ada Orang Dan Si Kuli Faisal Minta Ijin Blok Nomer Telpon

Berita Terkait

Senin, 19 Mei 2025 - 16:51

Pasca-bencana Longsor di Desa Nagreg Kendan, Kang DS: Prioritaskan Menyelamatkan Masyarakat yang Terdampak Bencana

Senin, 19 Mei 2025 - 14:53

Buntut Kasus Asusila, Warga Rusak Bangunan Ponpes di Gunung Aseupan Soreang

Minggu, 18 Mei 2025 - 22:50

Makin Menakutkan, Pengusaha Muda Bakal Pimpin BRAWIJAYA CIREBON di Berbagai Turnamen Tarkam

Minggu, 18 Mei 2025 - 19:43

Peringatan Hari Buruh Internasional Dipenuhi Aksi dan Apresiasi, Kang DS Salurkan Santunan Jaminan Kematian

Sabtu, 17 Mei 2025 - 09:48

Masyarakat Kuningan Menjerit”Harga Tarip Air PDAM Tirta Kamuning Naik Melesaaat”

Berita Terbaru

NUSANTARA

Wurja Dukung Dzurriyyah Walisongo Capai Cita-cita Bangsa

Selasa, 20 Mei 2025 - 09:13