Pemkab Karawang Perkenalkan Aplikasi Perizinan Terbaru

- Pewarta

Minggu, 16 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Karawang (Kontroversinews) – Pemerintah Kabupaten Karawang, Jawa Barat memperkenalkan aplikasi perizinan terbaru untuk membantu masyarakat dalam mengurus perizinan agar lebih mudah dan cepat.

Ketua Tim Promosi Penanaman Modal Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Karawang, Oktaf Hariaji, di Karawang, Sabtu menyampaikan bahwa aplikasi ini dirancang untuk mempermudah masyarakat dalam mengurus perizinan dan administrasi perkantoran.

“Aplikasi Sapa-Akang (Sistem Administrasi Perkantoran dan Aplikasi Perizinan Karawang yang Andal, Nyaman, dan Gesit) ini adalah pengembangan dari aplikasi yang ada sebelumnya,” kata Oktaf.

Ia menyampaikan, pengembangan aplikasi perizinan tersebut merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah untuk memberikan kemudahan akses layanan bagi masyarakat serta meningkatkan efisiensi dalam pengurusan perizinan.

“Dikembangkan sebagai upgrade dari sistem perizinan sebelumnya, aplikasi ini dirancang lebih cepat, simpel, dan efisien,” katanya.

Dengan tampilan aplikasi yang lebih user-friendly, masyarakat Karawang kini dapat mengurus berbagai macam perizinan dengan lebih mudah dan nyaman.

“Aplikasi ini bisa diakses kapan saja dan di mana saja,” kata dia.

Selain mempermudah proses perizinan, aplikasi perizinan bernama ‘Sapa-Akang’ ini juga dilengkapi dengan fitur administrasi perkantoran yang membantu pemerintah daerah dalam mengelola data dan layanan secara lebih terstruktur.

Dengan adanya sistem yang lebih tertata rapi, katanya, pelayanan kepada masyarakat dapat dilakukan dengan lebih maksimal, cepat, dan tanpa hambatan.

Menurut dia, sebagai aplikasi yang dirancang untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik, kehadiran aplikasi ini diharapkan bisa menjadi solusi dalam kebutuhan masyarakat Karawang akan sistem perizinan yang lebih modern dan mudah diakses.

Rencananya, aplikasi ‘Sapa-Akang’ ini akan diluncurkan dalam waktu dekat. Peluncuran aplikasi ini diyakini sebagai langkah awal dalam mewujudkan pemerintahan yang lebih transparan dan akuntabel melalui penggunaan teknologi yang tepat guna. ***ANT

Berita Terkait

Sinergi Antardaerah, Pemkot Cirebon Dorong Efisiensi Distribusi Melalui Program Gapura Pangan
Pemkot Cirebon Ajak Masyarakat Wujudkan Kesehatan Dimulai dari Diri Sendiri
Kinerja Kaban BPKAD Kuningan Dipertanyakan…….????
DPK APKLINDO Kota Cirebon 2025–2030 Resmi Dilantik, Wakil Wali Kota: Layanan Kebersihan Cerminan Wajah Kota
Pemkot Cirebon Dukung Perlindungan Hukum bagi Guru melalui Pendekatan Restorative Justice
Tebar 20 Ribu Benih Nila Melalui BUMDes Mina Macak Nawasena, Kuwu Desa Bandengan Perkuat Ketahanan Pangan.
Letjen Iwan Setiawan Resmikan Monumen Jenderal Sudirman, Dimeriahkan Baksos dan Hiburan Rakyat
Pemkot Cirebon Terima Kunjungan Global Studio 2025, Kolaborasi ITB dan University of Sydney untuk Permukiman Inklusif

Berita Terkait

Rabu, 12 November 2025 - 18:24

Sinergi Antardaerah, Pemkot Cirebon Dorong Efisiensi Distribusi Melalui Program Gapura Pangan

Rabu, 12 November 2025 - 18:23

Pemkot Cirebon Ajak Masyarakat Wujudkan Kesehatan Dimulai dari Diri Sendiri

Rabu, 12 November 2025 - 12:36

Kinerja Kaban BPKAD Kuningan Dipertanyakan…….????

Selasa, 11 November 2025 - 18:50

DPK APKLINDO Kota Cirebon 2025–2030 Resmi Dilantik, Wakil Wali Kota: Layanan Kebersihan Cerminan Wajah Kota

Selasa, 11 November 2025 - 18:49

Pemkot Cirebon Dukung Perlindungan Hukum bagi Guru melalui Pendekatan Restorative Justice

Berita Terbaru

REGIONAL

Kinerja Kaban BPKAD Kuningan Dipertanyakan…….????

Rabu, 12 Nov 2025 - 12:36