Mensos Risma Serahkan Bantuan Bagi Warga Meninggal Akibat Gempa Malang, Jawa Timur

oleh
Kemensos Serahkan Santunan kepada 8 Ahli Waris Korban Meninggal Akibat Gempa di Jawa Timur. (Foto/Istimewa)

Selain menyerahkan bantuan santunan bagi korban meninggal, pihaknya juga meberikan bantuan logistik untuk kedua daerah yang terdampak.

Bersama Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy, Risma hadir di Lamajang dan Malang untuk memastikan korban bencana gempa mendapat penanganan segera dan mendapatkan kebutuhan dasarnya.

Bantuan yang diberikan kemensos didua daerah tersebut, senilai Rp343.511.510 untuk daerah lumajang dan Kabupaten Malang berbagai logistik kebutuhan dengan nilai Rp105.074.490.

Mengutip dari Jurnal Soreang, Risma menegaskan kepada seluruh pihak terkait agar bantuan tersebut dipastikan terdistribusi dengan baik kepada masyarakat terdampak bencana.

“Mudah-mudahan bantuan ini meringankan sebagian beban bapak ibu sekalian. Saya atas nama pemerintah mengucapkan duka mendalam. Semoga bapak ibu bisa bersabar, dan cobaan ini segera berakhir dan kita bisa beraktivitas seperti sediakala,” jelasnya.

Kemensos juga memberikan perlindungan sosial dan layanan kepada kelompok renta, seperti saat menemui ibu hamil di Lumajang yang akan melahirkan. Dia menginstruksikan agar segera mendapatkan penanganan.

Sementara untuk posko pengungsi, Risma menyatakan saat ini ada sebanyak 13 lokasi. Selain itu, sebanyak 428 rumah rencananya direlokasi ke daerah yang aman, karena kondisi rumahnya mengkhawatirkan, karena berada di daerah dengan kemiringan tajam.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *