Kasus Covid-19 Melonjak, Taman Margasatwa Ragunan Ditutup Sementara

- Pewarta

Selasa, 22 Juni 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Taman Margasatwa Ragunan. (Foto: Suara.com)

Taman Margasatwa Ragunan. (Foto: Suara.com)

PASAR MINGGU (Kontroversinews.com) – Taman Margasatwa Ragunan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan akan ditutup sementara untuk umum.

Kepala Humas Taman Margasatwa Ragunan Wahyudi Bambang mengatakan, penutupan itu dilakukan mulai hari ini, Selasa (22/6/2021).

“Taman Margasatwa Ragunan tutup sementara mulai hari ini,” kata Wahyudi saat dikonfirmasi.

Wahyudi menjelaskan, penutupan Taman Margasatwa Ragunan dilakukan seiiring dengan melonjaknya kasus Covid-19 di Jakarta.

“Ditutup sementara untuk pemberlakuan penguatan protokol kesehatan karena meningkatnya kasus pandemi Covid-19,” ujar dia.

Sebelumnya, pengelola Taman Margasatwa Ragunan membatasi jumlah pengunjung pada libur Lebaran dan Hari Raya Waisak, yaitu 30 persen dari total kapasitas.

Pengunjung yang diperbolehkan datang ke Taman Margasatwa Ragunan hanya warga yang memiliki KTP DKI Jakarta.

Selain itu, pengelola hanya membuka satu wahana, yakni Pusat Primata Smutzer. Sedangkan, Taman Wisata Anak ditutup.

“Pertimbangannya kami melihat Pusat Primata Smutzer tempatnya cukup luas sehingga tidak memungkinkan pengunjung untuk berkerumun. Sedangkan Taman Wisata Anak kita tutup karena di situ terdapat tempat-tempat untuk berkumpul,” jelas Wahyudi yang telah dilansir dari Tribunnews.com.***AS

Berita Terkait

Menhut Tegaskan Komitmen Pemerintah dalam Pengelolaan Hutan Lestari
Gubernur Sumut Ingin Perluas Kerja sama dengan Guangdong RRT
Kemdagri Dorong Pemda Tanam Komoditas Strategis Kendalikan Inflasi
Gubernur NTB Beri Atensi Harga Padi dan Jagung sesuai HPP
Gerakan Wisata Bersih jadikan Labuan Bajo destinasi berkualitas
SIM Keliling Jumat ini masih tersedia di mal hingga kampus 
BTNK Mencatat 14.949 Kunjungan Selama Libur Lebaran 2025
Kemenhub Tekankan Keselamatan Penerbangan pada Festival Balon Udara

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 15:55

Menhut Tegaskan Komitmen Pemerintah dalam Pengelolaan Hutan Lestari

Selasa, 15 April 2025 - 09:36

Gubernur Sumut Ingin Perluas Kerja sama dengan Guangdong RRT

Selasa, 15 April 2025 - 09:35

Kemdagri Dorong Pemda Tanam Komoditas Strategis Kendalikan Inflasi

Senin, 14 April 2025 - 10:48

Gubernur NTB Beri Atensi Harga Padi dan Jagung sesuai HPP

Minggu, 13 April 2025 - 13:27

Gerakan Wisata Bersih jadikan Labuan Bajo destinasi berkualitas

Berita Terbaru