4. Sering mengonsumsi obat pereda sakit
Meskipun meredakan, mengonsumsi obat penghilang rasa sakit terlalu sering itu tidak baik. Para ahli bahkan menyarankan untuk menghindari hal tersebut.
Sebab, penggunaan obat penghilang rasa sakit, terutama obat antiinflamasi nonsteroid, atau NSAID, dapat membuat ginjal berisiko mengalami kerusakan.
5. Merokok
Jika Anda termasuk pecandu rokok, berhentilah bila ingin memiliki ginjal yang sehat. Efek buruk dari merokok sudah diketahui dengan secara jelas.
Akan tetapi, ada saja orang yang masih merokok. Di antara berbagai komplikasi kesehatan yang dapat muncul akibat merokok, peningkatan risiko kanker ginjal juga bisa menjadi salah satu yang potensial.