Atasi Pandemi COVID-19, Pemkab Cianjur Panggil Pimpinan Perusahaan

oleh
Juru Bicara Pusat Informasi dan Koordinasi COVID-19 Cianjur, dr Yusman Faisal.

CIANJUR (Kontroversinews.com) – Pemkab Cianjur, Jawa Barat, segera memanggil pimpinan perusahaan di daerah itu untuk mengatasi penularan COVID-19 yang ditemukan di pabrik sepatu terbesar di Jalan Raya Bandung-Cianjur, yaitu enam orang karyawan positif corona setelah tes usap antigen.

Juru Bicara Pusat Informasi dan Koordinasi COVID-19 Cianjur, dr Yusman Faisal di Cianjur Kamis, mengatakan pihaknya menemukan ada empat perusahaan di wilayah tersebut, yang beberapa orang karyawannya terpapar COVID-19 dan sudah menjalani isolasi mandiri.

“Berapa jumlah yang terpapar masih didata karena sebagian besar dimasukkan dalam data masyarakat umum. Namun informasi di lapangan sudah empat perusahaan yang karyawannya terpapar COVID-19, sedangkan yang sudah pasti PT PYI terdapat enam orang positif,” katanya.

Untuk mengantisipasi terus meluas dan bertambahnya karyawan pabrik yang terpapar, pihaknya telah melayangkan surat pemanggilan terhadap pimpinan dan pengelola perusahaan, untuk melaporkan kondisi kesehatan seluruh karyawan setiap pekan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *