JAKARTA (Kontroversinews.com) – Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thorir menunjuk Agus Chandra sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Utama PT Kimia Farma Diagnostika. Penetapan tersebut usai pemegang saham memecat seluruh Dewan Direksi akibat kasus rapid test antigen bekas.
Agus Chandra sebagai Plt Direktur Utama Kimia Farma Diagnostik. Dia menggantikan Adil Fadilah Bulqini yang sudah diberhentikan. Sementara itu, Abdul Aziz diangkat sebagai Plt Direktur.
Lantas siapa sosok Agus Candra yang diangkat Erick Thohir? Dari data yang dihimpun MNC Portal Indonesia, Agus merupakan General manager (GM) Keuangan dan Akuntansi PT Kimia Farma (Persero) Tbk. Dia juga pernah menjabat sebagai Direktur Keuangan dan SDM Kimia Farma Apotek.
Dia merupakan lulusan dari Universitas Indonesia (UI) dengan jurusan akuntansi. Kemudian melanjutkan pendidikan Magister (S2) Business Administration di Universitas Gadjah Mada (UGM).