51 Persen Ibu Hamil Positif Covid-19 Tanpa Gejala

- Pewarta

Minggu, 22 Agustus 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ibu Hamil Positif Covid-19. (iStockphoto)

Ibu Hamil Positif Covid-19. (iStockphoto)

JAKARTA (Kontroversinews.com) – Ketua Umum PP Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Emi Nurjasmi mengatakan, bahwa sebanyak 51 persen ibu hamil di Indonesia mengalami positif Covid-19 tanpa gejala.

Hal itu disampaikan Emi dalam diskusi Suara Nakes untuk Indonesia yang diselenggarakan oleh MNC Trijaya secara daring, Sabtu (21/8/2021). “51 persen dari ibu-ibu hamil yang terkena Covid-19 itu dia tanpa gejala,” ujar Emi.

Oleh karena itu, Emi selalu mengimbau kepada para bidan yang bertugas agar menerapkan  pelayanan standar perlindungan seperti menggunakan alat pelindung diri dan menerapkan protokol kesehatan yang ketat untuk mencegah penularan virus Corona.

“Berarti kita berhadapan dengan orang-orang yang kita tidak antisipasi, tidak tahu kalau dia terpapar Covid-19. Itu memang saya selalu mengimbau kepada teman-teman saya untuk selalu menerapkan standar-standar pelayanan, standar-standar proteksi APD, dan juga menerapkan protokol kesehatan,” kata Emi.

Emi menyebut sejak awal pandemi hingga pertengahan Agustus 2021, tercatat 377 bidan yang meninggal akibat covid-19. “Sampai saat ini per pertengahan Agustus, 377 bidan yang meninggal terkonfirmasi Covid-19,” katanya.

Emi belum bisa memastikan apakah bidan tersebut meninggal karena terpapar Covid-19 saat sedang bertugas atau tertular dari tempat lain. “Nah, itu yang kita belum analisis. Tapi paling tidak mereka terpapar Covid-19 iya,” kata Emi dilansir dari Kompas.com.

Dari jumlah bidan yang meninggal tersebut, kata Emi, sebanyak 50 persen bekerja di Puskesmas. Kemudian 20 persen bekerja di rumah sakit, 20 persen lainnya bekerja di klinik bidan mandiri dan sisanya bekerja di dinas kesehatan dan sebagai dosen.

 

Berita Terkait

Penanaman Jagung Serentak 750 Hektare Polda Jabar, Polsek Sindangkerta di Desa Neglasari
Sinergi Pemkot Cirebon dan BBWS: Penataan Sungai Sukalila Menjadi Ikon Baru Wisata Kota
Pemerintah Kota Cirebon Perkuat Sinergi Lintas Sektor untuk Akselerasi Ekonomi Inklusif pada RKPD 2027
Wujudkan Proteksi Kesehatan Paripurna, Kota Cirebon Raih Penghargaan Nasional UHC Awards 2026
Jaga Memori Kolektif Bangsa, Pemkot Cirebon Akselerasi Implementasi SIKN dan JIKN Terintegrasi Nasional
Hadiri Pengukuhan MUI Jawa Barat, Wakil Wali Kota Cirebon Perkuat Sinergi Ulama-Umara demi Kemaslahatan Umat
Kecamatan Dayeuhkolot Matangkan Persiapan Program Makan Bergizi Gratis
AKBP Eko Munarianto Resmi Jabat Wakapolresta Cirebon

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 13:31

Penanaman Jagung Serentak 750 Hektare Polda Jabar, Polsek Sindangkerta di Desa Neglasari

Jumat, 30 Januari 2026 - 00:05

Sinergi Pemkot Cirebon dan BBWS: Penataan Sungai Sukalila Menjadi Ikon Baru Wisata Kota

Jumat, 30 Januari 2026 - 00:04

Pemerintah Kota Cirebon Perkuat Sinergi Lintas Sektor untuk Akselerasi Ekonomi Inklusif pada RKPD 2027

Rabu, 28 Januari 2026 - 20:32

Jaga Memori Kolektif Bangsa, Pemkot Cirebon Akselerasi Implementasi SIKN dan JIKN Terintegrasi Nasional

Rabu, 28 Januari 2026 - 20:31

Hadiri Pengukuhan MUI Jawa Barat, Wakil Wali Kota Cirebon Perkuat Sinergi Ulama-Umara demi Kemaslahatan Umat

Berita Terbaru