Walkot Medan Vs Gubsu Edy Terkait Utang Bagi Hasil Pajak

oleh
Gubsu Edy Rahmayadi dan Walkot Medan Bobby Nasution (Foto: dok. Diskominfo Sumut)

Bobby kemudian menjelaskan upaya Pemko Medan menekan kebocoran PAD. Antara lain melakukan pengawasan lewat tim monitoring dan evaluasi kinerja aparat pengelola pajak daerah.

Dia mengatakan Badan Pengelola Pajak dan Retribusi Daerah Kota Medan juga telah memasang tapping box atau alat monitoring transaksi usaha pada mesin kasir.

“Menghindari kebocoran pajak, kami secara berkala juga memeriksa wajib pajak menguji kepatuhan di pelaporan SPTPD (surat pemberitahuan terutang pajak daerah) dengan melaporkan hasil penjualan,” sebut Bobby.

Mengutip dari Detikcom, Gubsu Edy Rahmayadi mengaku tak tahu persoalan itu. Dia berjanji mengecek lebih dulu persoalan anggaran.

“Tak tahu aku. Nanti dipelajari,” kata Edy di Medan, Selasa (22/6).

Edy kemudian mempertanyakan soal utang Pemprov ke Pemko Medan yang diungkit Bobby tersebut. Meski demikian, dia berjanji mengecek hal itu.

“Masa Pemprov punya utang pula. Nanti kita lihat,” ucapnya.***AS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *