Toko Prajurit Angkasa Memberikan Kemudahan Bagi Prajurit dan Keluarga

- Pewarta

Minggu, 30 Agustus 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Komandan Lanud Husein Sastranegara Kolonel (Pnb) Bonang Bayuaji G,S.E.,M.M menandatangani prasasti pada peresmian Toko Prajurit Angkasa, Jumat (28/8/2020).

Komandan Lanud Husein Sastranegara Kolonel (Pnb) Bonang Bayuaji G,S.E.,M.M menandatangani prasasti pada peresmian Toko Prajurit Angkasa, Jumat (28/8/2020).

BANDUNG | Kontroversinews — Momentum penting terjadi pada hari Jumat (28/8/2020), setidaknya bagi anggota Lanud Husein Sastranegara Bandung, menyusul peresmian Toko Prajurit Angkasa.

Didampingi Ketua PIA AG Cabang 4/D.I Lanud Husein Sastranegara Ny.Liska Bonang Bayuaji, Komandan Lanud Husein Sastranegara Kolonel Pnb Bonang Bayuaji G,S.E.,M.M meresmikan Toko Prajurit Angkasa dengan tujuan implementasinya dapat memberikan akses kemudahan bagi prajurit dan keluarganya dalam pemenuhan kebutuhan sehari-hari.

Danlanud mengatakan, berbekal pengetahuan mengenai kebutuhan konsumen, keterampilan pengoperasian toko, dan perilaku belanja  ke tempat yang lebih nyaman, maka terbit niat dan keinginan luhur, yang diwujudkan  dengan mendirikan toko Prajurit Angkasa Primkop Lanud Husein Sastranegara dengan  memiliki visi jaringan ritel yang serba ada dengan harga paling hemat.

Ketua PIA AG Cabang 4/D.I Lanud Husein Sastranegara Ny.Liska Bonang Bayuaji, melakukan gunting pita tanda resmi dibukanya Toko Prajurit Angkasa di lingkungan Lanud Husein Sastranegara Bandung, Jumat lalu.

“Kami ada untuk anggota dan masyarakat sekitar, semoga adanya toko Prajurit Angkasa ini dapat membantu anggota Lanud Husein Sastranegara dan masyarakat, sehingga dapat menumbuhkan semangat dan kegairahan baru dalam mengembangkan usaha di tengah pandemi covid-19 yang belum usai,” Jelas Danlanud.

Toko Prajurit Angkasa antara lain berlokasi di Jalan LMU Suparmin Kompleks Sukasari Kel. Husein Sastranegara Kec.Cicendo,Kota Bandung. Berdirinya Toko Prajurit Angkasa yang melalui proses panjang, penuh perjuangan, tidak terlepas dari kerja keras Komandan Lanud Husein Sastranegara dan para pejabat Lanud Husein sastranegara serta pengurus Primkop Lanud Husein Sastranegara.

Pada kegiatan yang sama, Ketua Primer Koperasi Lanud Husein Sastranegara Kapten Tek Budio mengajak anggota untuk untuk bersama-sama memajukan koperasi Lanud Husein Sastranegara dengan cara belanja di toko yang peresmiannya dihadiri oleh Kadispers Lanud Husein Sastranegara Letnan Kolonel (Adm) Ridwan Syaparudin,S.E., Dansatpom Mayor Pom Krisna Hariyanto , Kaintel Mayor Sus Hafid Cahyanto, Kakum Mayor Sus Anwar M, Para Kepala Seksi dan pengurus PIA AG Cabang 4/D.I Lanud Husein Sastranegara. (Lily Setiadarma)

Berita Terkait

Ruang Pameran Tetap Museum Gedung Pusaka Kanoman Diresmikan, Langkah Strategis Memajukan Ekonomi Budaya
Operasi Zebra Lodaya 2025 Resmi Dimulai, Polres Cirebon Kota Fokuskan Pencegahan Pelanggaran Lalu Lintas
Dugaan Bisnis Seragam di SMPN 1 Rancaekek, Kepala Sekolah: “Aman Tidak Ada Masalah”
Rancangan APBD 2026 Disampaikan, Pemkot Cirebon Fokus Jaga Stabilitas Fiskal
Profiling Aparatur Sipil Negara, Langkah Pemkot Cirebon Bangun Birokrasi Profesional
Gebyar MTQ Ke 1 Tingkat Desa Wanakerta Kecamatan Sindang Jaya, Dongkrak Prestasi Qori – Qoriah Lokal.
Diduga Tidak Transparan, Sekdes Cimanglid Blokir Akses Konfirmasi Terkait Dana Desa
Wali Kota Dorong TP PKK Hadirkan Inovasi dan Manfaat Nyata untuk Warga

Berita Terkait

Selasa, 18 November 2025 - 08:15

Ruang Pameran Tetap Museum Gedung Pusaka Kanoman Diresmikan, Langkah Strategis Memajukan Ekonomi Budaya

Selasa, 18 November 2025 - 08:15

Operasi Zebra Lodaya 2025 Resmi Dimulai, Polres Cirebon Kota Fokuskan Pencegahan Pelanggaran Lalu Lintas

Senin, 17 November 2025 - 20:31

Dugaan Bisnis Seragam di SMPN 1 Rancaekek, Kepala Sekolah: “Aman Tidak Ada Masalah”

Senin, 17 November 2025 - 18:58

Rancangan APBD 2026 Disampaikan, Pemkot Cirebon Fokus Jaga Stabilitas Fiskal

Senin, 17 November 2025 - 16:50

Profiling Aparatur Sipil Negara, Langkah Pemkot Cirebon Bangun Birokrasi Profesional

Berita Terbaru