Satres Narkoba Polres Cirebon Kota, Berhasil Tangkap Dua Pria Penjual Sabu di Area Futsal

- Pewarta

Selasa, 16 September 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

CIREBON KOTA, Kontroversinews | Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Cirebon Kota kembali mengungkap kasus peredaran sabu. Kali ini, pengungkapan terjadi di area sekitar tempat futsal di Jalan Wahidin, Kecamatan Kejaksan, Kota Cirebon, pada Senin (15/09/25).

Dalam operasi tersebut, polisi berhasil mengamankan dua pelaku, RA (22) dan DS (27), keduanya warga Kelurahan Pegambiran, Kecamatan Lemahwungkuk, Kota Cirebon. Penangkapan dilakukan sekitar pukul 14.00 WIB.

Kasat Narkoba Polres Cirebon Kota, AKP Otong Jubaedi, S.H., M.A.P., membenarkan adanya pengungkapan kasus ini. Menurutnya, penangkapan bermula dari informasi masyarakat yang mengarah ke lokasi tersebut.

Setelah menerima laporan, petugas langsung melakukan penyelidikan di sekitar tempat futsal. Di lokasi, polisi menemukan RA dan DS.

Saat dilakukan penggeledahan, petugas menemukan sejumlah barang bukti, antara lain ; 13 paket sabu terbungkus plastik klip bening dengan berat bruto 4,31 gram, 1 paket sabu terbungkus plastik klip bening dengan berat bruto 0,28 gram, 1 botol plastik bekas permen, 1 unit ponsel merk Vivo dan 1 unit sepeda motor Honda Beat.

Kedua pelaku dan seluruh barang bukti langsung dibawa ke Satresnarkoba Polres Cirebon Kota untuk proses penyidikan lebih lanjut.

Atas perbuatannya, RA dan DS dijerat dengan Pasal 114 ayat (1) jo Pasal 112 ayat (1) Undang-undang RI No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika. (Susmiati)

Berita Terkait

Sat Reskim Polres Cirebon Kota Tangkap Cepat Pelaku Kekerasan dan Pengrusakan yang Viral di Medsos
Satresnarkoba Polres Kota Tangkap Pengedar Obat Keras Tanpa Izin Edar
Satresnarkoba Polres Cirebon Kota Gelar Operasi Miras di Sejumlah Titik, Puluhan Botol Disita
Kades dan Kaur Gunungaci Terseret Kasus Korupsi BLT, Akhirnya Masuk Bui!
Satresnarkoba Polres Cirebon Kota Tangkap Pengedar Obat Keras
Sat Reskrim Narkoba ‎Polres Cirebon Kota Gerebek Warung di Harjamukti, Puluhan Botol Miras Diamankan
Polres Cirebon Kota Amankan Ribuan Butir Obat Terlarang dari Seorang Petani
Dana BOS Rp3 Miliar Dikorupsi, Kepsek SMAN 16 Medan Gasak Rp826 Juta

Berita Terkait

Minggu, 19 Oktober 2025 - 20:20

Sat Reskim Polres Cirebon Kota Tangkap Cepat Pelaku Kekerasan dan Pengrusakan yang Viral di Medsos

Kamis, 16 Oktober 2025 - 20:26

Satresnarkoba Polres Kota Tangkap Pengedar Obat Keras Tanpa Izin Edar

Kamis, 16 Oktober 2025 - 20:24

Satresnarkoba Polres Cirebon Kota Gelar Operasi Miras di Sejumlah Titik, Puluhan Botol Disita

Senin, 6 Oktober 2025 - 20:14

Kades dan Kaur Gunungaci Terseret Kasus Korupsi BLT, Akhirnya Masuk Bui!

Rabu, 1 Oktober 2025 - 21:30

Satresnarkoba Polres Cirebon Kota Tangkap Pengedar Obat Keras

Berita Terbaru

REGIONAL

Kinerja Kaban BPKAD Kuningan Dipertanyakan…….????

Rabu, 12 Nov 2025 - 12:36

NUSANTARA

Brebes Jadi Pusat Gerakan Nasional EcoMasjid di Jeteng .

Selasa, 11 Nov 2025 - 18:51