Rayakan HUT PMI ke-79, Emma Dety Lepas Peserta Gerak Jalan Sehat

- Pewarta

Minggu, 1 September 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG (Kontroversinews).– Ketua TP PKK Kabupaten Bandung Hj. Emma Dety Dadang Supriatna melepas gerak jalan sehat di Lapangan Upakarti Komplek Pemkab Bandung, Soreang, Minggu (1/9/2024).

Dalam kegiatan perayaan Hari Kemerdekaan RI dan HUT Palang Merah Indonesia (PMI) ke-79 itu Emma Dety berpesan kepada ribuan peserta jalan sehat agar tetap menjaga keselamatan dan tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

Bupati Bandung Dadang Supriatna turut memberikan apresiasi kepada PMI Kabupaten Bandung atas inisiatifnya menyelenggarakan kegiatan jalan sehat tersebut.

“Ini buka hanya sekedar kegiatan olahraga, tetapi juga sebagai upaya meningkatkan solidaritas, persatuan dan kesadaran kita terhadap pentingnya gaya hidup sehat dan kebersamaan,” katanya.

Kang DS, sapaan akrab Dadang Supriatna, juga mengapresiasi atas dicanangkannya gerakan bulan dana kemanusiaan PMI Kabupaten Bandung tahun 2024. “Bulan dana kemanusiaan PMI merupakan salah satu langkah nyata yang sangat penting dalam mendukung upaya kemanusiaan,” kata Kang DS.

Ia berharap seluruh komponen masyarakat Kabupaten Bandung dapat berpartisipasi aktif dalam bulan dana kemanusiaan PMI tersebut. “Mari kita tunjukkan kepedulian kita dengan menyisihkan sebagian dari rezeki kita untuk kemanusiaan,” ajaknya.

Kang DS menyebutkan, PMI selama ini telah menjadi garda terdepan dalam berbagai kegiatan kemanusiaan, mulai dari penanggulangan bencana, pelayanan kesehatan, hingga penyediaan darah.

“Untuk itu, dukungan kita semua sangat berarti bagi keberlanjutan program-program PMI yang sangat mulia dan vital bagi kehidupan masyarakat,” ujarnya.
.
Pada kesempatan itu, Kang DS mengajak kepada semua pihak untuk menjadikan momentum HUT Kemerdekaan RI dan HUT PMI ke-79 sebagai refleksi bagi semua untuk berkomitmen menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.

“Semangat juang para pendahulu kita harus terus kita warisi dengan terus berinovasi, dan bergotong royong membangun Kabupaten Bandung yang semakin BEDAS (Bangkit, Edukatif, Dinamis, Agamis dan Sejahtera),” katanya. ***

Berita Terkait

Sinergi Antardaerah, Pemkot Cirebon Dorong Efisiensi Distribusi Melalui Program Gapura Pangan
Pemkot Cirebon Ajak Masyarakat Wujudkan Kesehatan Dimulai dari Diri Sendiri
Kinerja Kaban BPKAD Kuningan Dipertanyakan…….????
DPK APKLINDO Kota Cirebon 2025–2030 Resmi Dilantik, Wakil Wali Kota: Layanan Kebersihan Cerminan Wajah Kota
Pemkot Cirebon Dukung Perlindungan Hukum bagi Guru melalui Pendekatan Restorative Justice
Tebar 20 Ribu Benih Nila Melalui BUMDes Mina Macak Nawasena, Kuwu Desa Bandengan Perkuat Ketahanan Pangan.
Letjen Iwan Setiawan Resmikan Monumen Jenderal Sudirman, Dimeriahkan Baksos dan Hiburan Rakyat
Pemkot Cirebon Terima Kunjungan Global Studio 2025, Kolaborasi ITB dan University of Sydney untuk Permukiman Inklusif

Berita Terkait

Rabu, 12 November 2025 - 18:24

Sinergi Antardaerah, Pemkot Cirebon Dorong Efisiensi Distribusi Melalui Program Gapura Pangan

Rabu, 12 November 2025 - 18:23

Pemkot Cirebon Ajak Masyarakat Wujudkan Kesehatan Dimulai dari Diri Sendiri

Rabu, 12 November 2025 - 12:36

Kinerja Kaban BPKAD Kuningan Dipertanyakan…….????

Selasa, 11 November 2025 - 18:50

DPK APKLINDO Kota Cirebon 2025–2030 Resmi Dilantik, Wakil Wali Kota: Layanan Kebersihan Cerminan Wajah Kota

Selasa, 11 November 2025 - 18:49

Pemkot Cirebon Dukung Perlindungan Hukum bagi Guru melalui Pendekatan Restorative Justice

Berita Terbaru

REGIONAL

Kinerja Kaban BPKAD Kuningan Dipertanyakan…….????

Rabu, 12 Nov 2025 - 12:36