Polisi Kejar Empat Pemeras Guru yang Mengaku Wartawan

- Pewarta

Kamis, 5 September 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Cirebon | Kontroversinews. – Kepolisian Resor Kota Cirebon, Jawa Barat, masih mengejar empat pelaku pemerasan kepada seorang guru, di mana mereka dalam menjalankan aksinya mengaku sebagai wartawan.

“Kami masih mengejar empat pelaku yang saat ini masih menjadi DPO,” kata Kapolresta Cirebon AKBP Roland Ronaldy di Cirebon, Rabu.

Roland mengatakan para pelaku saat menjalankan aksinya mengaku sebagai wartawan, namun setelah dilakukan pendalaman surat kabar yang mereka akui tidak ada.

“Ketiak dicari kantornya tidak ada, mereka ini mengaku saja dan menakuti korban,” tuturnya.

Saat dilakukan penangkapan beberapa hari lalu, para pelaku meminta kepada seorang guru yang menjabat sebagai kepala sekolah sejumlah uang.

Hal ini untuk menutupi aksi tidak terpuji korban yang merupakan seorang PNS, di mana saat jam kerja ada disebuah hotel bersama perempuan bukan istrinya.

“Pelaku ini mengambil video korban yang sedang berada di hotel dan untuk menutupi itu semua mereka meminta uang sebanyak Rp160 juta,” ujarnya.

Namun, korban tidak menyanggupi uang sebesar Rp160 juta dan kemudian disepakati diangka Rp29 juta. Pada saat akan menyerahkan uang kata Roland, pelaku tertangkap tangan dan langsung digiring ke Polsek Mundu.

“Atas berbuatannya, satu pelaku yang kita tangkap akan dikenakan Pasal 368 KUHP dengan ancaman kurungan penjara lima tahun,” katanya. (Antara)

Berita Terkait

Polres Cirebon Kota Ungkap Home Industry Tembakau Sintetis, Amankan Pelaku dan Barang Bukti
Satres Narkoba Polres Ciko Berhasil Ungkap Terduga Penyalahgunaan Sabu
Gerak Cepat Polres Brebes: Kasus Pembunuhan Driver Online Terungkap
Sidang Lanjutan Kasus Korupsi DPKPP Kabupaten Cirebon, PPTK Ngaku Ditekan Kadis, Adil : Itu Tidak Benar
Sat Reskim Polres Cirebon Kota Tangkap Cepat Pelaku Kekerasan dan Pengrusakan yang Viral di Medsos
Satresnarkoba Polres Kota Tangkap Pengedar Obat Keras Tanpa Izin Edar
Satresnarkoba Polres Cirebon Kota Gelar Operasi Miras di Sejumlah Titik, Puluhan Botol Disita
Kades dan Kaur Gunungaci Terseret Kasus Korupsi BLT, Akhirnya Masuk Bui!

Berita Terkait

Kamis, 22 Januari 2026 - 09:02

Polres Cirebon Kota Ungkap Home Industry Tembakau Sintetis, Amankan Pelaku dan Barang Bukti

Kamis, 15 Januari 2026 - 08:36

Satres Narkoba Polres Ciko Berhasil Ungkap Terduga Penyalahgunaan Sabu

Rabu, 26 November 2025 - 20:00

Gerak Cepat Polres Brebes: Kasus Pembunuhan Driver Online Terungkap

Jumat, 21 November 2025 - 15:07

Sidang Lanjutan Kasus Korupsi DPKPP Kabupaten Cirebon, PPTK Ngaku Ditekan Kadis, Adil : Itu Tidak Benar

Minggu, 19 Oktober 2025 - 20:20

Sat Reskim Polres Cirebon Kota Tangkap Cepat Pelaku Kekerasan dan Pengrusakan yang Viral di Medsos

Berita Terbaru