Pemkot Depok Dapat Satu Mobil Perpustakaan Keliling dari Perpusnas

- Pewarta

Jumat, 11 Juni 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono. (Ist)

Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono. (Ist)

DEPOK (Kontroversinews.com) – Pemerintah Kota Depok Jawa Barat mendapatkan bantuan satu unit mobil perpustakaan keliling (MPK) dari Perpustakaan Nasional (Perpusnas) untuk meningkatkan minat baca dan literasi di kalangan warga Depok.

“Terimakasih, Pak Wali Kota Depok yang menugaskan saya ke Perpusnas sehingga saya mendapatkan satu unit mobil perpustakaan keliling untuk warga Depok,” kata Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono di Depok, Jumat.

Bantuan satu unit mobil perpustakaan keliling ini, ia harap bisa bermanfaat bagi warga Kota Depok yang ingin menambah ilmu pengetahuan melalui membaca buku. “Dengan satu unit mobil baca ini literasi di kota meningkat,” harapnya.

Imam Budi Hartono yang biasa disapa IBH berdoa agar mobil perpustakaan keliling ini bermanfaat bagi Kota Depok di mana berada.

Selain mendapatkan bantuan satu unit mobil, pemerintah Kota Depok mendapatkan tiga paket taman baca masyarakat dari Perpunas.

“Selain mobil kami juga dapat 3 paket TBM taman bacaan masyarakat dari perpusnas,” ujarnya dilansir dari Antara.

Sementara itu Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Diskarpus) Kota Depok, Jawa Barat, Siti Chaerijah menyatakan minat baca warga Kota Depok setiap tahunnya meningkat.

“Untuk minat membaca pada tahun 2018 sebesar 63,94 persen, 2019 naik menjadi 64,88 persen, dan 2020 naik menjadi 66,37 persen,” kata Siti Chaerijah.

Menurutnya, gemar dan minat baca pada anak-anak ditentukan juga oleh faktor lingkungan. Jika memang minat baca sudah ditumbuhkan sejak dini, diharapkan dapat terbentuk budaya membaca.***AS

Berita Terkait

Wali Kota Dorong TP PKK Hadirkan Inovasi dan Manfaat Nyata untuk Warga
Wali Kota Tegaskan Dukungan pada Revitalisasi dan Digitalisasi Pendidikan 2026
Sinergi Antardaerah, Pemkot Cirebon Dorong Efisiensi Distribusi Melalui Program Gapura Pangan
Pemkot Cirebon Ajak Masyarakat Wujudkan Kesehatan Dimulai dari Diri Sendiri
Kinerja Kaban BPKAD Kuningan Dipertanyakan…….????
DPK APKLINDO Kota Cirebon 2025–2030 Resmi Dilantik, Wakil Wali Kota: Layanan Kebersihan Cerminan Wajah Kota
Pemkot Cirebon Dukung Perlindungan Hukum bagi Guru melalui Pendekatan Restorative Justice
Tebar 20 Ribu Benih Nila Melalui BUMDes Mina Macak Nawasena, Kuwu Desa Bandengan Perkuat Ketahanan Pangan.

Berita Terkait

Minggu, 16 November 2025 - 11:27

Wali Kota Dorong TP PKK Hadirkan Inovasi dan Manfaat Nyata untuk Warga

Minggu, 16 November 2025 - 11:26

Wali Kota Tegaskan Dukungan pada Revitalisasi dan Digitalisasi Pendidikan 2026

Rabu, 12 November 2025 - 18:23

Pemkot Cirebon Ajak Masyarakat Wujudkan Kesehatan Dimulai dari Diri Sendiri

Rabu, 12 November 2025 - 12:36

Kinerja Kaban BPKAD Kuningan Dipertanyakan…….????

Selasa, 11 November 2025 - 18:50

DPK APKLINDO Kota Cirebon 2025–2030 Resmi Dilantik, Wakil Wali Kota: Layanan Kebersihan Cerminan Wajah Kota

Berita Terbaru