Pejabat Samosir Teken Kontrak Kinerja di Hadapan Bupati

- Pewarta

Senin, 3 Mei 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Samosir meneken kontrak kinerja di hadapan Bupati Vandiko Gultom, Senin (3/5/2021).

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Samosir meneken kontrak kinerja di hadapan Bupati Vandiko Gultom, Senin (3/5/2021).

SAMOSIR (Kontroversinews.com) – Bupati Samosir Vandiko Gultom saat menyaksikan pejabatnya meneken kontrak kinerja.
Para pejabat di Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Samosir meneken kontrak kinerja di hadapan Bupati Vandiko Gultom, Senin (3/5/2021).

Perjanjian kinerja ini memuat sasaran strategis, indikator kinerja dan target kinerja masing-masing perangkat daerah berdasarkan time schedule untuk 100 hari, enam  bulan dan satu tahun kerja yang berorientasi outcome dan impact.

“Tujuan kontrak kinerja ini sebagai tolak ukur kinerja, dasar evaluasi dan dasar supervisi atas perkembangan kemajuan kinerja dari masing-masing kepala perangkat daerah,” kata Bupati Vandiko Gultom.

Kontrak dimaksud juga sekaligus sebagai dasar penilaian keberhasilan atau kegagalan pencapaian tujuan dan sasaran organisasi.

“Kontrak kinerja ini juga sebagai dasar dalam rangka pemberian penghargaan maupun sanksi,” kata bupati yang masih lajang tersebut.

Dia berharap apa yang sudah disusun masing-masing perangkat daerah dapat dijalankan, terutama dalam program kinerja 100 hari kerja.

Vandiko menekankan masing-masing kepala perangkat daerah dapat langsung bergerak cepat mengingat periode bupati-wakil bupati cukup singkat sampai tahun 2024.

“Tugas ini bukan hanya tugas kepala dinas, tapi semua kabid di masing-masing dinas  juga harus proaktif,” katanya.(ps)

Berita Terkait

Menhut Tegaskan Komitmen Pemerintah dalam Pengelolaan Hutan Lestari
Gubernur Sumut Ingin Perluas Kerja sama dengan Guangdong RRT
Kemdagri Dorong Pemda Tanam Komoditas Strategis Kendalikan Inflasi
Gubernur NTB Beri Atensi Harga Padi dan Jagung sesuai HPP
Gerakan Wisata Bersih jadikan Labuan Bajo destinasi berkualitas
SIM Keliling Jumat ini masih tersedia di mal hingga kampus 
BTNK Mencatat 14.949 Kunjungan Selama Libur Lebaran 2025
Kemenhub Tekankan Keselamatan Penerbangan pada Festival Balon Udara

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 15:55

Menhut Tegaskan Komitmen Pemerintah dalam Pengelolaan Hutan Lestari

Selasa, 15 April 2025 - 09:36

Gubernur Sumut Ingin Perluas Kerja sama dengan Guangdong RRT

Selasa, 15 April 2025 - 09:35

Kemdagri Dorong Pemda Tanam Komoditas Strategis Kendalikan Inflasi

Senin, 14 April 2025 - 10:48

Gubernur NTB Beri Atensi Harga Padi dan Jagung sesuai HPP

Minggu, 13 April 2025 - 13:27

Gerakan Wisata Bersih jadikan Labuan Bajo destinasi berkualitas

Berita Terbaru