Manfaat Vitamin K untuk Kulit

oleh
Ilustrasu Vitamin K. (Foto: sehatq.com)

Namun, sejauh ini telah diketahui ada beberapa manfaat potensialnya, seperti berikut, mengutip berbagai sumber.

1. Mempercepat penyembuhan luka

Chang mengatakan, vitamin K dapat membantu mempercepat penyembuhan luka dengan meningkatkan kontraksi luka. Kontraksi luka pada dasarnya merupakan respons penyembuhan yang dikeluarkan tubuh yang menentukan seberapa banyak kulit telah rusak dan perlu diperbaiki.

Selain itu, vitamin K juga berperan dalam pembentukan kolagen yang membantu proses penyembuhan luka.

2. Bersifat antioksidan

Vitamin K diketahui memiliki sifat ‘redoks’, yang mengacu pada kemampuan kulit untuk mendetoksifikasi spesies oksigen reaktif (ROS) yang terbentuk saat kulit terpapar sinar UV dan polusi.

3. Memudarkan lingkaran di bawah mata

Sebagian besar produk skincare dengan kandungan vitamin K diklaim dapat mencerahkan area bawah mata.

Secara teori, hal ini terjadi karena efek vitamin pada proses pembekuan darah yang memengaruhi kumpulan darah di pembuluh kecil di bawah mata. Hal ini utamanya dibuktikan dalam studi tahun 2015 yang menemukan gabungan antara kandungan vitamin K dan kafein dapat mengurangi keriput dan lingkaran hitam.

Namun, para ahli saling berbeda pendapat soal ini. Chang, misalnya, yang lebih skeptis terhadap klaim tersebut. “Tidak jelas apakah perbaikan pada lingkaran hitam itu disebabkan oleh vitamin K atau kafein dalam penelitian tersebut,” ujar Chang.

Penelitian lain pada 2004 juga menemukan hal yang sama. Namun, pada studi kali itu, vitamin K dipasangkan dengan retinol, vitamin C, dan vitamin E.

4. Mengatasi kondisi kulit seperti psoriasis dan eksim

Psoriasis merupakan peradangan pada kulit yang ditandai dengan ruam merah, kulit kering, tebal, bersisik, dan mudah terkelupas. Serupa seperti psoriasis, eksim merupakan masalah kulit yang juga ditandai dengan munculnya rasa gatal.***AS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *