H.Usman Ali: PPDB di SMPN 1 Soreang Berjalan dengan Baik

- Pewarta

Rabu, 21 Agustus 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SOREANG | Kontroversinews – SMPN 1 Soreang, Kabupaten Bandung terus berbenah selama tahun ajaran baru 2019/2020 yang tengah berlangsung. Berbagai program perawatan dan pengembangan di sekolah terus dilakukan untuk meningkatkan mutu dan kualitas siswa.

Kepala Sekolah SMPN 1 Soreang H.Usman Ali M.Si, S.Ip, mengatakan pelaksanaan penerimaan peserta didik baru (PPDB) beberapa waktu lalu berjalan dengan baik. Meski terdapat kendala teknis namun semuanya bisa teratasi dengan baik.

Kepala Sekolah SMPN 1 Soreang H.Usman Ali M.Si, S.Ip

“Alhamdulillah, aktivitas belajar di kelas 7 berjalan kondusif,” ujarnya, Rabu (21/8). Menurutnya, di kelas 7 terdapat 11 rombongan belajar (rombel) sedangkan total keseluruhan dari kelas 7 sampai kelas 9 mencapai 33 rombel.

Ia mengungkapkan, fasilitas di sekolah terdapat Lapangan sebaguna, masjid, ruang serbaguna, perpustakaan, lab bahasa dan lab komputer. Penunjang bagi siswa tersebut relatif memenuhi kebutuhan bagi para siswa.

Selain itu, katanya siswa SMPN 1 sering dilibatkan dalam acara-acara tingkat provinsi. Kemudian banyak terlibat dalam kegiatan prestasi yang diadakan kabupaten dan tingkat provinsi.

Menurutnya saat ini jumlah guru mencapai 54 orang diantaranya 4 orang adalah guru honorer. Sedangkan pegawai tata usaha sebanyak 11 orang dan 8 diantaranya staf honorer. Katanya, sekolah yang dipimpinnya merupakan sekolah adiwiyata tingkat provinsi.

“Untuk KBM lima hari kerja semester ini sebelumnya enam hari. Enam hari, masuk jam 7, pulang jam satu. Sekarang masuk jam 7, pulang jam 3,” katanya. Dirinya pun berharap beberapa ruang kelas yang memerlukan bantuan bisa diperhatikan oleh pemerintah Kabupaten Bandung.

“Saya berharap perhatian pemerintah ke sekolah yang memang banyak peminat. Dari segi sarana harus diperhatikan karena kalau dana bos terbatas. Anaknya banyak kursi pas pasan jadi cepat rusak,” ungkapnya. (Lily Setiadarma)

Berita Terkait

Keterbatasan Tak Surutkan Perjuangan Anak Petani Raih Gelar Sarjana
Mendiktisaintek: Kampus Berperan Strategis dalam Pembangunan Daerah
Wakil Ketua MPR Dukung Sekolah Rakyat Tingkatkan Kesetaraan Pendidikan
Sekolah Rakyat Ada Guna Lengkapi dan Perluas Akses Sekolah yang Ada
Study Tour Tak Dilarang, Mendikdasmen Minta Sekolah Perhatikan Tiga Hal Ini
SMAN 1 Kertasari Kab. Bandung, Mengucapkan Selamat Idul Fitri 1446 H
Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kab. Kuningan Mengucapkan Selamat Idul Fitri 1446 H
Dinas Pendidikan Kab. Bandung, Selamat Idul Fitri 1446 H

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 11:48

Keterbatasan Tak Surutkan Perjuangan Anak Petani Raih Gelar Sarjana

Jumat, 18 April 2025 - 16:00

Mendiktisaintek: Kampus Berperan Strategis dalam Pembangunan Daerah

Jumat, 28 Maret 2025 - 10:26

Wakil Ketua MPR Dukung Sekolah Rakyat Tingkatkan Kesetaraan Pendidikan

Rabu, 26 Maret 2025 - 08:28

Sekolah Rakyat Ada Guna Lengkapi dan Perluas Akses Sekolah yang Ada

Selasa, 25 Maret 2025 - 03:29

Study Tour Tak Dilarang, Mendikdasmen Minta Sekolah Perhatikan Tiga Hal Ini

Berita Terbaru