DPRD Kota Medan optimistis Kesawan City Walk Mampu Dongkrak Kunjungan Wisatawan

- Pewarta

Selasa, 30 Maret 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wali Kota Medan Muhammad Bobby Afif Nasution saat peluncuran Kesawan City Walk dan e-Parking.(Foto/Makobar.com)

Wali Kota Medan Muhammad Bobby Afif Nasution saat peluncuran Kesawan City Walk dan e-Parking.(Foto/Makobar.com)

MEDAN (Kontroversinews.com) – DPRD Kota Medan optimistis jika keberadaan Kesawan City Walk yang mengusung tema ‘The Kitchen of Asia’ dapat meningkatkan kunjungan wisatawan ke ibu kota Provinsi Sumatra Utara.

“Melalui Kitchen of Asia ini, kita yakini bisa mendongkrak wisatawan. Baik wisatawan lokal, nasional maupun mancanegara,” ungkap Ketua DPRD Kota Medan, Hasyim.

Kesawan City Walk yang terletak di kawasan warisan kuno yang penuh artistik kata dia, merupakan kawasan cagar budaya dan kali ini menawarkan kuliner baik dalam maupun luar negeri.

Pihaknya juga mengapresiasi Wali Kota Medan, Bobby Nasution meresmikan Kesawan City Walk dengan tidak lepas karakter Tjong A Fie dalam membangun kerukunan antar etnik sejak dahulu di Kota Medan.

“Jadi, kalau bisa ditonjolkan juga wisata budaya. Bangunan-bangunan berciri khas kuno, tentunya memberikan daya tarik wisatawan mancanegara,” terang Hasyim.

Wali Kota Medan Muhammad Bobby Afif Nasution sebelumnya resmi meluncurkan Kesawan City Walk demi mewujudkan ‘The Kitchen of Asia’ di depan Rumah Tjong A Fie, Jalan Ahmad Yani, Medan, Minggu 28 Maret 2021 lalu.

Kepala Dinas Perumahan Kawasan Pemukiman dan Penataan Ruang Kota Medan, Benny Iskandar melaporkan, dari 116 pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) yang terdaftar, 113 stan di antaranya telah divaksin dan dipersilakan membuka dagangannya.

“Hal ini untuk memberikan kenyamanan, dan rasa aman pengunjung. Seluruh pedagang juga wajib menerapkan protokol kesehatan dengan ketat,” ujar Benny dilansir dari Okezone.***AS

Berita Terkait

Menhut Tegaskan Komitmen Pemerintah dalam Pengelolaan Hutan Lestari
Gubernur Sumut Ingin Perluas Kerja sama dengan Guangdong RRT
Kemdagri Dorong Pemda Tanam Komoditas Strategis Kendalikan Inflasi
Gubernur NTB Beri Atensi Harga Padi dan Jagung sesuai HPP
Gerakan Wisata Bersih jadikan Labuan Bajo destinasi berkualitas
SIM Keliling Jumat ini masih tersedia di mal hingga kampus 
BTNK Mencatat 14.949 Kunjungan Selama Libur Lebaran 2025
Kemenhub Tekankan Keselamatan Penerbangan pada Festival Balon Udara

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 15:55

Menhut Tegaskan Komitmen Pemerintah dalam Pengelolaan Hutan Lestari

Selasa, 15 April 2025 - 09:36

Gubernur Sumut Ingin Perluas Kerja sama dengan Guangdong RRT

Selasa, 15 April 2025 - 09:35

Kemdagri Dorong Pemda Tanam Komoditas Strategis Kendalikan Inflasi

Senin, 14 April 2025 - 10:48

Gubernur NTB Beri Atensi Harga Padi dan Jagung sesuai HPP

Minggu, 13 April 2025 - 13:27

Gerakan Wisata Bersih jadikan Labuan Bajo destinasi berkualitas

Berita Terbaru