Diprediksi Mulai Tanggal 6-8 Mei Jalur Puncak Kemacetan Bogor

oleh
oleh
Kemacetan Bogor.

BOGOR Kontroversinews.com – Polres Bogor memprediksi puncak kepadatan di Jalur Puncak terjadi pada 6-8 Mei 2022. Karena, pada tanggal tersebut akan diberlakukan sistem oneway di ruas Tol Jakarta-Cikampek.

“Apabila melihat agenda, sekitar tanggal 6-8 (puncak kepadatan di Jalur Puncak). Karena tanggal 6-8, jalur Tol Japek akan diberlakukan satu arah menuju Jakarta,” kata Kapolres Bogor AKBP Iman Imanuddin kepada wartawan, Rabu (4/5/2022) malam.

Dengan adanya oneway itu, kendaraan yang akan menuju, Cianjur, Bandung dan sekitarnya melintasi Jalur Puncak. Kondisi tersebut akan menumpuk dengan arus kendaraan yang ingin berwisata.

“Itu berpotensi gabungan dengan masyarakat yang akan ke Puncak untuk berwisata,” ungkapnya.

Adapun antisipasi terjadinya kepadatan poliai akan memberlakukan sistem. oneway. Di sisi lain, pihaknya mengimbau kepada pengendara untuk memastikan kesehatan dan kendaraan dalam kondisi prima serta mematuhi arahan petugas di sepanjang Jalur Puncak.

“Ini semata-mata untuk kenyamanan, keselamatan, dan kesehatan kita semuanya,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *