Begini Cara Dapat KUR Tanpa Jaminan Rp100 Juta

oleh
Ilustrasi Dana Desa

JAKARTA (Kontroversinews.com) – Bunda, batasan plafon untuk Kredit Usaha Rakyat (KUR) tanpa jaminan kini ditambah, lho. Sebelumnya, batasan pinjaman KUR tanpa jaminan hanya di bawah Rp50 juta, Bunda.

Menurut Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, batasan pinjaman untuk program KUR tanpa jaminan hanya di bawah Rp50 juta. Namun, ada arahan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang akhirnya membuat pemerintah menaikkan plafon KUR tanpa jaminan menjadi Rp100 juta.

Arahan Presiden terkait KUR tanpa jaminan yang selama ini angkanya di bawah Rp50 juta, ini untuk ditingkatkan plafonnya menjadi Rp100 juta.”

“Jadi sekali lagi yang tanpa jaminan dinaikkan dari Rp50 juta jadi Rp100 juta,” sambungnya, dikutip dari akun YouTube Sekretariat Presiden, Senin (12/4/2021).

Selain itu, Jokowi juga memberikan arahan agar kredit untuk UMKM diperbesar, Bunda. Sebelumnya program UMKM hanya sekitar Rp500 juta hingga Rp10 miliar, kini naik menjadi Rp20 miliar.

“Ini arahan Bapak Presiden (KUR) ditingkatkan dari Rp500 juta menjadi Rp20 miliar. Ini perubahan ini yang diharapkan segera dapat dilaporkan ke Presiden,” tambahnya dilansir dari detikcom. ***AS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *