Korwil KPSKN Sumut Laporkan Dugaan Penyimpangan Proyek Pengendalian Daya Rusak Sungai di Kabupaten Samosir

oleh
oleh

SAMOSIR (kontroversinews.com) – Kordinator wilayah Sumut, Komando Pengendalian Stabilitas Ketahanan Nasional Pers Informasi Negara RI (KPSKN PIN-RI), dalam waktu dekat ini akan melaporkan dugaan penyimpangan pada proyek Pengendalian Daya Rusak Sungai di Kabupaten Samosir.

Laporan tersebut sebagai tindak lanjut hasil pertemuan antara anggota DPRD, masyarakat Samosir dengan Kepala Balai Wilayah Sungai Regional II, yang diwakili Ka. Satker sebagai pengguna anggaran.

Hal itu disampaikan Ka. Korwil KPSKN PIN-RI Prov. Sumut, Taulim P. Matondang kepada kontroversinews via whatsp, Senin ,(9/8/2021) di kantornya.

Menurut Taulim, hal ini perlu dilaporkan kepada penegak hukum, karena sudah jelas dari hasil paparan masyarakat Samosir di Kantor BWS Jl. A. H Nasution, Kamis,(5/8/2021) bahwa seluruh pekerjaan yang dinilai sudah sampai tahap 40-50 persen, menyimpang pelaksanaannya, baik secara teknis dan pemakaian bahan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *