Tak lupa, ia juga berterimakasih kepada perangkat daerah (PD), Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) dan pengusaha yang telah membantunya mewujudkan program 99 hari kerja.
“Terimakasih kepada seluruh unsur pentahelix yang ikut berkontribusi dalam upaya normalisasi sungai di wilayah Kabupaten Bandung. Dengan revitalisasi ini, Insya Allah banjir yang kerap menggenangi jalan dan rumah penduduk dapat diminimalisir,” ucap bupati.
Melalui kegiatan tersebut, ia berharap seluruh masyarakat dapat termotivasi dan membantu pemerintah daerah dalam melestarikan lingkungan, yang selaras dengan salah satu misi pemerintah daerah yakni mengoptimalkan pembangunan daerah berbasis partisipasi masyarakat.
“Kami berharap kegiatan ini tidak hanya sampai disini, namun harus ditindaklanjuti dengan upaya lain, seperti perawatan lingkungan, tidak membuang sampah sembarangan serta pengelolaan limbah rumah tangga yang baik,” pungkas Bupati