Wakil bupati juga berharap dengan kunjungan kerja Kepala BPIW dan tim, dapat terjalin sinergitas dan koordinasi antara Pemkab Samosir dan BPIW untuk memaksimalkan pembangunan infrastruktur di Kabupaten Samosir.
Di akhir pertemuan, Wakil bupati menyampaikan cendera mata berupa ulos dan oleh-oleh tangan khas Samosir.
Pagi ini, Minggu (6/3), Kepala BPIW dan Tim meninjau lokasi Pembangunan Water Front City Pangururan, dimana proyek tersebut sudah dilelang di LPSE Kementerian PUPR RI senilai 191 miliar rupiah dan saat ini memasuki tahap evaluasi administrasi.(ps)