MAKASSAR (Kontroversinews.com) – Polisi menangkap seorang pria berinisial IS (27), terduga pelaku penipuan berkedok agen penyalur tenaga kerja. Modusnya membujuk para korban dengan iming-iming mendapatkan gaji puluhan juta.
Kasat Reskrim Polrestabes Makassar, Kompol Jamal Fathur Rakhman mengatakan, IS diamankan di BTN Pepabri, Kelurahan Sudiang, Kecamatan Biringkanaya.
“Korbannya 50-70 orang. Mereka dijanjikan pekerjaan di perusahaan tambang di Morowali, Sulawesi Tengah,” kata Jamal di Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), Senin (28/6/2021).
Aksi penipuan ini terungkap setelah perwakilan korban melaporkan kasus ini ke polisi. Mereka saat itu sedang ditempatkan di rumah penampungan, Jalan Hertasning dan Jalan Bolevard Makassar, menunggu keberangkatan.
Padahal mereka tidak akan diberangkatkan, karena pekerjaan ini fiktif. Pelaku bahkan belum membayar penginapan dan catering bagi para korban.
“Namun dia sudah mengantongi uang dari para korban. Mereka menyetorkan uang mulai dari Rp200.000 – Rp3 juta per orang. Namun hanya diminta bersabar padahal tidak akan berangkat ke mana-mana,” ujarnya.
Mengutip dari iNews.id, sebelumnya puluhan orang yang berada di salah satu rumah Jalan Hertasning Makassar mengaku tertipu dengan agen penyalur tenaga kerja. Mereka diming-imingi bekerja di perusahaan tambang dengan gaji puluhan juta. Uang yang disetorkan ini modusnya untuk keperluan akomodasi korban, seperti penginapan, biaya tes swab dan pembuatan SIM alat berat. ***AS