Jauh sebelumnya, saat isu-isu perekrutan tenaga kerja di Dinas Lingkungan Hidup Kota Cirebon dengan menggunakan “uang pelicin sempat lebih dulu dikonfirmasikan oleh wartawan media ini melalui pesan singkat chatt whatsapp, Kadis Lingkungan Hidup Kota Cirebon Dini. namun tetap tidak mengakui adanya 10 orang calon tenaga kerja yang dibawa oleh mediator.
“Maaf 10 tenaga yang mana, maaf kang kus, saya mau cari informasi dulu. tenaga kerja yang mana saya tidak tahu, boleh kalau ngobrol sama saya. terbuka kok, biar bisa silaturahmi. mangga nanti ngobrol biar jelas” jawab Dini sang Kadis LH.
Hingga berita ini diturunkan, pihak DLH masih mencari-cari siapa orang yang telah tega mencatut nama dirinya. “dan kalau ada yang merasa dirugikan terkait itu, silahkan datang saja kesaya. saya dalam melakukan setiap pekerjaan sebagai kepala dinas ini mencoba untuk selalu bersih, jadi tidak perlu saya risih untuk menerima siapapun”, pungkas Dini mengakhiri hak jawab dan hak koreksinya kepada wartawan media ini.