Libur Lebaran, Objek Wisata Pemandian Air Panas Diserbu Wisatawan

oleh
oleh

RANCABALI | Kontroversinews – Libur lebaran 1440 hijriah mendongkrak tingkat kunjungan wisatawan ke objek wisata pemandian air panas di Ciwalini, Kecamatan Rancabali, Kabupaten Bandung. Sejak Rabu (5/6) hingga Ahad (9/6) jumlah wisatawan mencapai 18.966 orang.

Jumlah tersebut meningkat dibandingkan kunjungan wisatawan pada 2018 lalu di objek tersebut. Kepala Unit objek wisata Ciwalini, H. Ade Yuyun Rahayu mengatakan pihaknya berhasil melampaui target kunjungan wisatawan pada libur lebaran.

“Total sampai sekarang dari Hari Raya sampai tanggal 9 jumlahnya 18.966 orang,” ujarnya kepada kontroversinews, Senin (10/6). Menurutnya, para wisatawan menggunakan fasilitas yang berada di objek wisata.

Kepala Unit objek wisata Ciwalini, H. Ade Yuyun Rahayu

Beberapa yang digunakan oleh pengunjung yaitu kolam anak, kolam VIP, kolam terapi ikan serta kolam besar dua lainnya. Dengan kunjungan wisatawan yang meningkat ditambah yang menggunakan wahana lain, total pendapatan yang diraih mencapai Rp 490 juta lebih.

Dirinya menambahkan, air panas Ciwalini berasal dari empat mata air. Pihaknya terus menjaga agar kondisi mata air terjaga agar terus mengaliri objek wisata pemandian air panas Ciwalini. Pihaknya juga terus menata diri agar lebih nyaman dikunjungi.

H.Ade mengatakan pihaknya mendorong agar objek wisata Ciwalini ditambah wahananya. Sehingga akan memanjakan para pengunjung wisatawan. Beberapa lokasi baru yang dibuat wahana baru yaitu jalur offroad dan rumah kayu yang diminati pengunjung.

“Optimis bisa mencapai target dan melebihi target dari 2018. Dengan adanya libur sekolah,” katanya. (Lily Setiadarma)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *