BREBES Kontroversinews.com – Polisi berhasil mengamankan belasan remaja yang akan melakukan tawuran di dua lokasi yang berbeda.
Kanit 1 Satreskrim Polres Brebes, Aiptu Titok Ambar Pramono yang berada dilokasi saat kejadian ini menuturkan, pihaknya dengan cepat merespon laporan dari masyarakat tentang adanya sekelompok remaja yang akan melakukan tawuran. Beruntung, pihaknya berhasil menggagalkan aksi tawuran tersebut.
“Beruntung tidak terlambat, jika kami terlambat bisa antar kampung ini,” ungkapnya, Rabu dinihari, 6 April 2022.
Menurutnya, dari dua lokasi yang berbeda itu, pihaknya mengamankan belasan remaja dalam patroli yang dilakukan di dua tempat berbeda.
“Totalnya ada 17 anak remaja yang kita amankan dalam patroli, di dua tempat berbeda,” katanya saat dikonfirmasi wartawan.
Patroli di lokasi yang pertama ini dilakukan lantaran adanya laporan dari masyarakat. Pihaknya mendapat laporan adanya rencana aksi tawuran di Desa Banjaranyar. Dari lokasi yang pertama ini, polisi mengamankan lima remaja yang hendak melakukan aksi tawuran.
“Kelima remaja yang diamankan dibawa ke Mapolres Brebes guna dilakukan pembinaan dengan membuat surat pernyataan tidak akan mengulangi perbuatan itu,” jelasnya.
Kemudian, di lokasi yang kedua, pihaknya mengamankan 12 remaja yang hendak melakukan aksi tawuran di Alun-Alun Brebes.
Sama seperti di wilayah Banjaranyar, belasan remaja yang diamankan tersebut dibawa ke Polres Brebes untuk dilakukan pembinaan.
“Selama patroli ini, kita lebih mengedepankan humanis. Kami juga memberikan arahan kepada para remaja bahwa apa yang dilakukannya itu tidak benar. Selain membahayakan orang lain, bahwa aksi tawuran juga membahayakan diri sendiri,” ungkapnya.
“Kami juga memberikan arahan kepada orangtua agar selalu memerhatikan anak-anaknya. Jangan sampai, aksi yang sama terulang kembali,” lanjutnya.
Lebih lanjutnya, dirinya mengungkapkan bahwa pihaknya telah melakukan antisipasi tindak kejahatan selama bulan puasa ini dengan patroli rutin. Salah satunya mengantisipasi terjadinya tawuran.
“Selain itu, kami juga mengimbau kepada masyarakat untuk selalu waspada dan berhati-hati saat beraktivitas,” tandasnya.(Kabiro Brebes Susi)