Site icon kontroversinews.com

Zenazah Pendaki Ketiga Gunung Bawakaraeng Ditemukan

Proses ecakuasi mengevakuasi jenazah Rian oleh Tim SAR. (Foto/ Dokumentasi Basarnas Makassar)

SULAWESI (Kontroversinews.com) – Jenazah Rian yang merupakan pendaki ketiga yang meninggal dunia di Gunung Bawakaraeng ditemukan pada pukul 20.40 Wita, Rabu (18/08/21).

Rian ditemukan dengan kondisi sudah meninggal karena hipotermia/kedinginan sekitar 500 meter dari pos 5 Gunung Bawakaraeng.

Awalnya diketahui ada dua korban meninggal dunia tetapi ada 1 lagi korban meninggal dunia yang diduga sempat tidak dilaporkan.

Kepala Basarnas Sulsel, Djunaidi menjelaskan pada wartawa bahwa korban ketiga ini diketahui setelah salah satu rekan korban mengungkapkan meninggalkan korban di dekat pos 5 Gunung Bawakaraeng.

“Kami menerima informasi dari Pihak Polsek, bahwa jenazah kedua sebelumnya bukan Rian melainkan Zaenal. Korban atas nama Rian ditinggalkan di sekitar Pos 5 Gunung Bawakaraeng, karenanya SRU difokuskan untuk mencari di area yang diinformasikan jenazah Rian diletakkan,” kata dia.

Kondisi cuaca di wilayah Gunung Bawakaraeng yang ekstrem membuat proses pencarian terkendala.

Sebelumnya diketahui bahwa ketiga korban yakni Steven ditemukan di Pos 7, Zaenal di antara Pos 5-6 dan Rian di sekitar Pos 5. Pendaki ini diduga meninggal karena tidak tahan dengan cuaca dan mengalami hipotermia berat saat mendaki di Gunung Bawakaraeng. ***AS

 

Exit mobile version