Resep Mudah, Cara Membuat Seblak Kuah

oleh -378 Dilihat
oleh
Seblak Kuah

Bumbu halus:
2 siung bawang putih.
6 siung bawang merah.
2 buah cabai keriting.
Cabai rawit dengan jumlah sesuai selera.
2 ruas kencur.
Cara Membuat Seblak Kuah:
Rendam kerupuk aci dalam air panas selama kurang lebih 30 menit. Jika tekstur kerupuk mulai lunak, segera angkat, tiriskan, dan sisihkan sejenak.
Panaskan minyak goreng untuk menumis bumbu halus. Masaklah bumbu halus selama beberapa menit hingga matang sempurna dan mulai harum. Sisihkan bumbu halus yang sudah matang ke pinggir wajan supaya tidak bercampur dengan telur.
Masukkan telur ke dalam wajan. Aduk sebentar hingga telur mulai matang.
Masukkan irisan sosis sapi, bakso sapi, dan kerupuk aci ke dalam wajan. Aduk kembali hingga semua bahan tercampur rata.
Tambahkan air ke dalam campuran seblak lalu tunggu beberapa menit hingga seblak mulai mendidih.
Saat seblak sudah mendidih, tambahkan garam, gula, dan kaldu ayam bubuk sesuai selera. Kemudian taburkan irisan daun bawang sebelum seblak matang.
Seblak kuah hangat yang sudah matang bisa segera disajikan selagi hangat dengan taburan bawang goreng.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *