Site icon kontroversinews.com

Pemerintah Susun Strategi Tumpas Teroris KKB di Papua

Ilustrasi Kelompok Separatis.

Pemerintah tengah menyiapkan kerangka operasi yang komprehensif untuk membasmi kelompok teroris KKB di Papua. Deputi V Kantor Staf Presiden (KSP) Jaleswari Pramodhawardani mengatakan, strategi itu tetap mencakup prinsip hak asasi manusia.

“Pemerintah sedang menyiapkan kerangka operasi yang komprehensif, yang memperhatikan secara ketat prinsip-prinsip HAM,” kata Jaleswari di Jakarta, Jumat (30/4/2021).

Dia mengatakan, pemerintah akan memastikan penegakan hukum yang akan dilakukan kepada KKB tidak akan eksesif. Sebab, ada kekhawatiran penegakan eksesif akan berdampak negatif kepada masyarakat.

“Kepentingan yang utama adalah memulihkan keamanan dan menghentikan teror yang meningkat dan berlanjut di masyarakat akhir-akhir ini.

Mengutip dari Liputan6, serta tetap mengedepankan penyelesaian persoalan Provinsi Papua dengan pendekatan kesejahteraan, misalnya dengan dikeluarkannya Inpres Nomor 9 tahun 2020,” beber Jaleswari soal KKB.

Exit mobile version